Jelang Persija vs Persebaya, Empat Senjata Bajol Ijo Siap Main, Siapa Saja?

Jelang Persija vs Persebaya, Empat Senjata Bajol Ijo Siap Main, Siapa Saja?

Selebrasi pemain Persebaya menyambut gol Rizky Dwi ke gawang Persib Bandung, Sabtu, 1 Maret 2025-Instagram @officialpersebaya -

HARIAN DISWAY Persebaya bersiap menghadapi laga penting melawan Persija Jakarta dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. Laga itu dijadwalakan berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada 12 April 2025.

Menjelang laga klasik itu, empat pemain kunci Bajol Ijo (sebutan Persebaya) dipastikan siap diturunkan. Keempat pemain itu adalah Ernando Ari, Mohammed Rashid, Malik Risaldi, dan Kadek Aditnya.

Pelatih kepala Persebaya, Paul Munster, mengungkapkan bahwa seluruh pemain dalam kondisi fit dan siap bertanding. Khususnya dua nama yang baru saja kembali dari pemanggilan timnas, Ernando Ari dan Rashid.

"Secara fisik dan mental mereka lebih fresh. Sekarang mereka langsung bekerja keras untuk kembali ke grup,” ujarnnya saat sesi latihan sore pada Senin, 8 April 2025.

BACA JUGA:Madura United vs Persija 1-0: Macan Kemayoran Gagal Dekati Persebaya

BACA JUGA:Jadwal Liga 1 Pasca Lebaran, Persib-Persija-Persebaya Jalani Laga Away!

Empat Senjata Persebaya


Sesi latihan Persebaya sebelum libur Lebaran 20 Maret 2025-Agustinus Fransisco-Harian Disway

Kembalinya Ernando Ari bisa menjadi angin segar di sektor pertahanan. Sebab, penjaga gawang muda itu sudah menjadi andalan Bajol Ijo sejak awal musim. 

Lalu, Mo Rashid siap menambah kedalaman di lini tengah. Keduanya langsung bergabung dalam sesi latihan dengan semangat tinggi untuk kembali ke skuad utama.

Kondisi positif juga terlihat pada Kadek Raditya, yang sebelumnya mengalami cedera. Kini, bek muda tersebut siap tampil di laga besar melawan Macan Kemayoran.

"Ia bagus, tidak ada masalah. Semua orang ingin bermain di pertandingan besar, jadi itu bagus. Minggu ini penting bagi kami untuk persiapan," tambah Munster.

Malik Risaldi juga menunjukkan progres signifikan. Pelatih berusia 42 tahun ini melakukan komunikasi intens dengan Malik untuk memastikan kesiapan fisik dan mentalnya.

"Ia terlihat baik-baik saja. Kami hanya berbicara dengannya sekarang untuk mengetahui bagaimana keadaannya. Dia menunjukkan perkembangan yang baik dari hari ke hari," sambung juru taktik asal Irlandia Utara itu. 

BACA JUGA:Statistik Kapten Persebaya Bruno Moreira di Liga 1 2024/2025, Musim Ini Menurun!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: