3 Faktor Utama Pemicu Mual saat Mabuk Kendaraan

Saat berkendara menggunakan mobil, kapal, maupun pesawat gejala mual sering terjadi karena beberapa faktor. --Pinterest
3. Suhu Kabin yang Terlalu Dingin
Suhu udara di dalam kendaraan yang terlalu dingin juga merupakan pemicu mual yang sering kali diabaikan. Suhu yang terlalu rendah bisa membuat tubuh merasa tidak nyaman dan menggigil, apalagi jika penumpang tidak mengenakan pakaian yang sesuai.
BACA JUGA: Kenali Jenis Komedo dan Cara Mengatasinya
Rasa dingin yang berlebihan bisa menyebabkan penyempitan pembuluh darah dan memperlambat aliran darah, yang kemudian memicu gejala seperti pusing atau mual. Selain itu, tubuh yang kedinginan akan lebih mudah mengalami stres fisik, yang turut memperparah efek dari motion sickness itu sendiri.
Mual saat mabuk kendaraan disebabkan oleh kombinasi berbagai faktor. Motion sickness sebagai penyebab utama dapat diperparah oleh lingkungan di dalam kendaraan, seperti buruknya kualitas udara AC dan suhu yang terlalu dingin.
Oleh karena itu, untuk mencegah atau mengurangi gejala mabuk kendaraan, penting bagi pengendara maupun penumpang untuk menciptakan lingkungan kabin yang nyaman agar perjalanan Anda tetap nyaman. (*)
*) Mahasiswa magang dari Prodi Sastra Inggris, Universitas Trunojoyo Madura
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: