Mantan Juara SAC Indonesia Yad Hapizudin Dapat Medali Emas di Singapore Open Track and Field Championships 2025

Yad Hapizudin meraih medali emas di Singapore Open Track and Field Championships 2025-Singapore Sports Hub-
HARIAN DISWAY - Yad Hapizudin kini menjadi buah bibir di dunia olahraga Tanah Air. Pemuda berbakat asal NTB itu kembali mencuri perhatian dengan prestasi di kancah internasional.
Setelah sukses merebut medali emas di Singapore Open Track and Field Championships 2025 Yad membuktikan bahwa ia adalah salah satu aset terbaik Indonesia untuk masa depan atletik.
Debut Yad Hapizudin di Panggung Internasional
Yad Hapizudin (dua dari kiri) saat naik podium di Singapore Open Track and Field Championships 2025-Instagram @yad_hapizudin-
Pada Kamis, 24 April 2025, Yad menorehkan sejarah dengan meraih medali emas di nomor 1.500m putra dalam debutnya di kejuaraan senior internasional.
Lomba yang digelar di National Stadium, Singapore Sports Hub, itu menjadi saksi perjalanan awal karier Yad di level tertinggi.
Dengan semangat juang tinggi dan ketahanan fisik luar biasa, ia berhasil mengalahkan para pesaing dari negara-negara Asia Tenggara dan Asia lainnya.
Keberhasilan tersebut bukan sekadar kebetulan. Sejak meraih gelar juara di SAC Indonesia 2023, Yad terus memperlihatkan potensinya sebagai atlet muda yang haus prestasi.
Ia juga sukses menyabet medali emas di 13th ASEAN School Games 2024 dan SEA Youth Athletics Championships 2023, membuktikan bahwa dirinya adalah bintang yang sedang naik daun.
BACA JUGA:SAC Indonesia 2024-2025 National Championship Berlangsung Meriah, Petik Bibit Atletik Indonesia!
Dukungan Pelatnas dan Harapan Besar Yad Hapizudin
Jersey Yad Hapizudin di Singapore Open Track and Field Championships 2025-Instagram @yad_hapizudin-
Langkah Yad menuju kesuksesan tidak lepas dari dukungan penuh program Pelatnas Atletik Indonesia . Setelah dinyatakan layak bergabung, ia menjalani pembinaan intensif di markas Pelatnas di Pangalengan, Jawa Barat.
"Ini try out pertama saya di Pelatnas, semoga semuanya berjalan lancar," ucap Yad dengan nada optimis saat diwawancarai tim SAC Indonesia.
Keikutsertaan Yad di Singapore Open 2025 juga merupakan bagian dari persiapannya untuk lolos ke SEA Games 2025 di Thailand. Meski masih menghadapi tantangan seperti kendala bahasa Inggris, Yad tetap bersikap rendah hati.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: