Prabowo Ungkap Alokasi Dana Pendidikan Tahun Ini Tertinggi Dalam Sejarah, Lebih dari 22 Persen Dari APBN

Presiden Prabowo Subiantopada peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025 di SD Negeri Cimahpar 5, Kota Bogor, Jawa Barat pada Jumat, 02 Mei 2025.-Disway.id/Anisha Aprilia-
HARIAN DISWAY – Presiden Prabowo Subianto mengungkapkan bahwa pemerintah telah mengalokasikan anggaran pendidikan tertinggi dalam sejarah, yakni lebih dari 22 persen dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).
“Pendidikan yang paling utama, kalau tidak salah APBN sekarang ini mungkin yang paling tinggi selama Sejarah republik, di atas mungkin 22 persen,” ujar Prabowo.
Hal tersebut Ia sampaikan dalam peluncuran Program Hasil Terbaik Cepat (PHTC) pada peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025 di SD Negeri Cimahpar 5, Kota Bogor, Jawa Barat pada Jumat, 02 Mei 2025.
Namun, Prabowo mengingatkan agar anggaran tersebut digunakan tepat sasaran agar benar-benar meningkatkan mutu pendidikan nasional.
BACA JUGA:Rp 16 Triliun Untuk Revitalisasi Satuan Pendidikan
Ia mengaku heran kenapa dalam satu sekolah hanya mempunyai satu toilet, padahal sudah terdapat anggaran Pendidikan yang cukup besar.
“Saya memang menetapkan anggaran cukup besar untuk perbaikan sekolah-sekolah. Tapi tidak cukup. Berapa? 16 triliun ya? 16 hampir 17 triliun. Tapi ini cukup untuk hampir 11 ribu sekolah dari total 330 ribu sekolah seluruh Indonesia” terangnya.
Tiga siswi SDN Sagalaherang 1, Subang, yang menerima program BRI Peduli Ini Sekolahku dalam peringatan Hardiknas 2025.-BRI-
Prabowo mengakui bahwa tantangan besar dihadapi dalam membenahi ratusan ribu unit sekolah dalam waktu singkat. Namun, Prabowo menekankan bahwa proses perbaikan harus dipercepat, tanpa menunggu puluhan tahun.
“Kalau kita perbaiki 11 ribu, mungkin perlu 30 tahun sampai sekolah ini semua bisa diperbaiki dan kita tidak boleh menyerah, tidak boleh kita 30 tahun memperbaiki sekolah-sekolah itu,” tegasnya.
BACA JUGA:Bentuk Dewan Kesejahteraaan Buruh Nasional, Prabowo Ingin Hapus Outsourcing
Prabowo pun mengajak seluruh pihak untuk menggunakan momentum ini sebagai masa emas membangun negeri melalui sektor pendidikan.
Ia meyakini, dengan pengelolaan manajemen yang baik, seluruh kepentingan rakyat bisa terpenuhi.
“Setiap dana akan dikelola dan digunakan sungguh-sungguh untuk kepentingan rakyat. Kita bisa mempercepat perbaikan sendi-sendi kehidupan bangsa, antara lain memperbaiki semua sekolah-sekolah di seluruh Indonesia. Ini sasaran kita,” ujarnya.
Tema Halal Bihalal Edisi Idul Fitri 2024 di Sekolah Sederhana.-- SMP Negeri 3 Malang
Prabowo juga menegaskan agar tidak ada lagi kebocoran anggaran dalam birokrasi, Ia mengimbau agar Pemerintah daerah mulai dari bupati hingga gubernur turut mengawasi hal tersebut agar anggaran dapat terealisasi secara maksimal.
“Para pejabat dan birokrat diangkat, dibiayai, dan digaji oleh negara. Maka anggaran untuk rakyat, untuk pelayanan rakyat, hendaknya jangan diselewengkan, jangan dikorupsi dengan segala akal,” ucap Prabowo.
BACA JUGA:Peringati Hardiknas, BRI Dukung Peningkatan Kualitas Pendidikan Lewat Program Ini Sekolahku
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: