Luis Milla Ikut Saksikan El Clasico Barca vs Madrid di Jakarta

Luis Milla Ikut Saksikan El Clasico Barca vs Madrid di Jakarta

Luis Milla saat menjadi pelatih Timnas Indonesia pada 2017-2018-Instagram-

JAKARTA, HARIAN DISWAY – Penggemar sepak bola Indonesia tidak akan lupa dengan sosok Luis Milla. Kabar baiknya, LaLiga akan membawa pelatih asal Spanyol tersebut menyambangi Indonesia pada pekan ini.

Milla merupakan brand ambassador Liga Spanyol. Kedatangan Milla ke Indonesia dalam kampanye bertajuk LaLiga Dream Day 2025. Acara tersebut akan berlangsung pada Minggu, 11 Mei 2025 di kawasan Senayan, Jakarta Pusat.

LaLiga Dream Day menampilkan acara nonton bareng duel El Clasico antara Barcelona melawan Real Madrid. Para penggemar akan memiliki kesempatan eksklusif untuk bertemu dan berinteraksi dengan Milla.

Pemilihan Milla sebagai bintang tamu tidak lepas dari sejarahnya dengan dua raksasa Liga Spanyol itu. Selama menjadi pemain di era 80an dan 90an, Milla memperkuat Barca dan Real Madrid.

BACA JUGA:Carlo Ancelotti Out, Xabi Alonso In: Real Madrid Siap Rombak Total?

BACA JUGA:Here We Go! Real Madrid Resmi Dapatkan Trent Alexander-Arnold!

Tidak hanya sebagai mantan pemain Barca dan Madrid, Milla juga dekat dengan Indonesia karena pernah menjadi pelatih Timnas Indonesia. Meski era kepelatihan Milla sendiri tidak sampai dua tahun.

Milla pernah menjadi pelatih Timnas Indonesia pada 2017-2018. Baik itu untuk timnas senior maupun U23. Prestasi terbaiknya adalah membawa Indonesia meraih perak SEA Games 2017 dan meloloskan skuad Garuda ke babak 16 besar Asian Games 2018.

Keberadaan Milla sebagai pelatih Timnas Indonesia tidak berlangsung lama. Sebab, kontrak pelatih kelahiran Teruel, Spanyol pada 12 Maret 1966 itu tidak diperpanjang oleh PSSI. Meski saat itu progres timnas cukup baik.

Selama 1,5 tahun menangani skuad Garuda di berbagai level usia, Milla mencatat rekor 16 kemenangan, 9 kekalahan dan 13 kali hasil imbang. Milla sukses membawa Indonesia dari ranking 191 menjadi 154 dunia.

Hati Milla masih tetap di Indonesia. Empat tahun berselang, Milla kembali ke Indonesia tapi bukan sebagai pelatih timnas. Ia didapuk sebagai pelatih kepala Persib Bandung yang berlaga di Liga 1 2022/2023.

BACA JUGA:Rating Pemain Real Madrid Pasca Gasak Celta Vigo 3-2, Arda Guler Memukau!

BACA JUGA:Real Madrid vs Celta Vigo 3-2, Mbappe dan Arda Guler Bawa Los Blancos Pepet Barcelona

Sementara itu, Day Dream sendiri merupakan kampanye Liga Spanyol untuk memberikan pengalaman terbaik kepada semua orang dengan menghubungkan sepak bola dan teknologi. Seperti menghubungkan penggemar dengan salah satu figur yang dihormati di liga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: