Prediksi Skor AC Milan vs Bologna di Final Coppa Italia, Rossoneri Dijagokan Juara!

Santiago Gimenez mencetak brace kala AC Milan menundukkan Bologna 3-1, Sabtu, 10 Mei 2025-AC Milan-
AC Milan vs Bologna 3-1: Rossoneri pede songsong final Coppa Italia. Foto: Santiago Gimenez mencetak gol pertama Milan. -Marco Luzzani-Getty Images via AFP
Perjalanan mereka menuju final tidak mudah, harus menyingkirkan tim-tim tangguh seperti Monza, Atalanta, dan Empoli.
Rekor pertemuan sebelumnya menunjukkan bahwa AC Milan sedikit lebih unggul dengan enam kemenangan dari 14 pertemuan di ajang tersebut.
Sementara Bologna memiliki empat kemenangan. Namun, Bologna sempat mematahkan kutukan 17 laga tanpa menang atas AC Milan di Dall'Ara, meski mereka kalah di San Siro akhir pekan lalu.
Kedua tim memiliki statistik yang menunjukkan kemampuan bangkit dari ketertinggalan. Rossoneri berhasil meraih 22 poin dari posisi tertinggal, sementara Bologna mengumpulkan 18 poin.
Itu menandakan bahwa pertandingan di Roma akan berlangsung ketat dan mungkin berujung pada perpanjangan waktu atau adu penalti.
BACA JUGA:Genoa vs AC Milan 2-1, Rossoneri Cetak Dua Gol dalam Semenit
BACA JUGA:AC Milan dan Inter Milan Rebutan Jay Idzes, Kapten Timnas Indonesia Alami Peningkatan Karier
AC Milan akan diperkuat oleh pemain kunci yang absen di laga sebelumnya, seperti Youssouf Fofana dan Rafael Leao. Sementara itu, Bologna juga dalam kondisi siap dengan Thijs Dallinga yang diperkirakan memimpin lini depan.
Dengan momentum yang dimiliki dan kualitas skuad yang ada, Milan sedikit lebih diunggulkan untuk meraih trofi Coppa Italia sekaligus tiket ke Liga Europa musim depan.
Prediksi skor akhir pertandingan dini hari nanti adalah AC Milan 2-1 Bologna, menandai akhir penantian panjang bagi pasukan Merah-Hitam. (*)
BACA JUGA:Gaya Main Kolektif Inter Milan, Tunjukkan Kebangkitan Nerazzurri di Eropa!
BACA JUGA:Bek Inter Milan Alessandro Bastoni Contoh Seorang Bek Modern, Jadi Incaran Man City!
Prediksi Susunan Pemain AC Milan vs Bologna
AC Milan (3-4-2-1):
Maignan (GK); Tomori, Gabbia, Pavlovic; Jimenez, Fofana, Reijnders, Hernandez; Pulisic, Leao; Jovic
Pelatih: Sergio Conceicao
Bologna (4-2-3-1):
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: