AirAsia RedRun 2025 di Nusa Dua: Jadwal, Kategori, dan Hadiah!

AirAsia RedRun 2025 akan berlangsung pada Minggu, 18 Mei 2025 di Nusa Dua, Kab. Badung, Bali-Ragil Putri Irmalia-
BADUNG, HARIAN DISWAY – AirAsia RedRun 2025 akan berlangsung pada Minggu, 18 Mei 2025 di Nusa Dua, Kab. Badung, Bali. Event yang digelar oleh maskapai AirAsia itu menarik perhatian lebih dari 5 ribu peserta baik dari dalam maupun luar negeri.
“Kami ingin menjadi bagian dari komunitas olahraga, kesehatan, budaya, sosial yang penuh semangat dari Indonesia dan mancanegara. Ini event pertama tapi animonya sangat luar biasa,” ungkap Direktur Utama Indonesia AirAsia Veranita Yosephine pada Jumat, 16 Mei 2025 di Lippo Mall Kuta, Bali.
Ada tiga kategori dalam AirAsia RedRun 2025. Masing-masing adalah 5k, 10k, dan 21 k atau half-marathon. Kategori 5k memiliki peserta paling banyak. Peserta tersebut tersebar dari 33 provinsi di Indonesia dan secara keseluruhan datang dari 40 negara.
Dari masing-masing kategori itu ada tiga tipe perlombaan yaitu open, nasional, dan master. Total hadiah mencapai Rp 230 juta. Terbanyak datang dari kategori 21k Open dengan hadiah Rp 12 juta untuk juara pertama.
AirAsia menggandeng Pandara Sports sebagai race organizer. Pihak penyelenggara melakukan berbagai upaya agar AirAsia RedRun 2025 bisa berjalan steril dan lancar. Termasuk menggencarkan sosialisasi di media sosial maupun secara langsung dengan pihak-pihak terkait.
BACA JUGA:Chico Aura Dwi Wardoyo Mundur dari Pelatnas PBSI, Sampaikan Permintaan Maaf
BACA JUGA:Jonatan Christie Keluar dari Pelatnas PBSI, Tetap Kejar Olimpiade Los Angeles 2028
“Semakin masifnya pariwisata, traffic jadi tantangan. Dalam seminggu terakhir kami tidak henti-hentinya melakukan sosialisasi lewat media sosial juga ke desa-desa. Kami sudah koordinasi dengan pengaturan lalu lintas di ITDC,” ungkap Andreas Kansil, Race Director AirAsia RedRun 2025.
AirAsia RedRun 2025 akan mengambil titik race village di Peninsula Island, Nusa Dua. Pengambilan race pack collection diadakan selama dua hari yakni pada 16-17 Mei 2025 di Lippo Mall Kuta.
Demi kelancaran AirAsia RedRun 2025, penyelenggara menyediakan akses bagi peserta ke titik venue. Titik parkir kendaraan berada di Lapangan Lagoon Nusa Dua. Kemudian disediakan shuttle bus ke venue.
Flag off kategori 21k dimulai pada pukul 05.15 WITA dengan cut-off time (COT) 3 jam 45 menit. Untuk kategori 10k pada pukul 05.30 WITA dengan COT 2 jam. Serta kategori 5k pada pukul 05.40 dengan COT 1 jam 20 menit
BACA JUGA:Alasan Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Wardoyo Mundur dari Pelatnas PBSI
BACA JUGA:Cavaliers Tersingkir 4-1, Pacers Melaju ke Final NBA Wilayah Timur 2025
Lokasi di Bali dipilih karena merupakan salah satu destinasi wisata paling populer di Indonesia. Tapi tidak menutup kemungkinan edisi AirAsia RedRun berikutnya menjangkau daerah lain.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: