Sinopsis Drakor The Nice Guy, Lee Dong Wook Jadi Gangster yang Mencari Cinta Sejati

Sinopsis Drakor The Nice Guy, Lee Dong Wook Jadi Gangster yang Mencari Cinta Sejati

Sinopsis drakor The Nice Guy, Lee Dong Wook Jadi gangster yang mencari cinta sejati. Foto: Lee Dong Wook dan Lee Sung Kyung dalam adegan The Nice Guy. -JTBC-

Hubungan Seok-cheol dan Mi-young menjadi poros utama drama ini. Menjanjikan romansa yang penuh tantangan di tengah dunia yang penuh bahaya.


Sinopsis drakor The Nice Guy, Lee Dong Wook Jadi gangster yang mencari cinta sejati. Foto: Lee Dong Wook dalam adegan The Nice Guy. -JTBC-

The Nice Giy tidak hanya menawarkan kisah cinta. Tetapi juga eksplorasi konflik batin Seok-cheol. Ia berjuang untuk menyeimbangkan warisan kriminal keluarganya, dengan keinginan untuk hidup normal. Mencari jati diri, dan menemukan cinta sejati.

Trailer yang dirilis JTBC cukup memberikan gambaran bagaimana beratnya perjuangan Seok-cheol. Ada adegan ketika ia terlihat terluka dan terhuyung-huyung. Mengisyaratkan bahwa upaya untuk melepaskan diri dari "bisnis keluarga" tidak akan mudah.

BACA JUGA:Profil 8 Pemeran Utama Drakor Bitch X Rich Season 2, Yeri Red Velvet Comeback Jadi Ratu Sekolah

BACA JUGA:6 Drakor yang Tayang Juli 2025, Ada Comeback Lee Dong Wook dan Lee Jong Suk!

"Aku akan pergi setelah menyelesaikan satu pekerjaan terakhir ini," katanya. Namun kenyataan tampaknya jauh lebih brutal dan penuh rintangan. Beban untuk melindungi orang-orang yang dicintai menjadi pendorong utama tindakannya.

Seok-cheol dan Mi-young jelas bukan pasangan yang sempurna. Keduanya saling memikul luka masing-masing. Namun, keadaan itulah yang membuat keduanya kembali untuk terus bertumbuh.

Masalahnya, urusan "bisnis" sering sekali menjadi penghalang kisah cintanya. Seok-cheol harus berhadapan dengan Kang Tae Hoon (Park Hoon), pemimpin Samjun Contruction, perusahaan saingan keluarganya.


Sinopsis drakor The Nice Guy, Lee Dong Wook Jadi gangster yang mencari cinta sejati. Foto: Park Hoon memerankan antagonis dalam The Nice Guy.-JTBC-

Tae Hoon bukan orang asing bagi Park Seon Cheol. Mereka saling kenal lantaran pernah menjadi rekan dalam organisasi kriminal yang sama. Konflik memanas ketika Tae Hoon diketahui juga mencintai Mi-young.

BACA JUGA:5 Fakta Menarik Squid Game Season 3, Ada Tokoh Lama yang Muncul Lagi

BACA JUGA:Profil 10 Pemeran Utama Squid Game Season 3, Lee Jung Jae dan Lee Byung Hun Siap Head-to-Head

Bayangkan. Dunia mafia plus cinta segitiga. Bakal seseru apa ya? Sebab, di balik wajah tenang Seok-cheol, ternyata ia menyimpan ambisi besar yang perlahan-lahan berubah menjadi racun. Ketika ia rela siapapun, bahkan orang-orang terdekatnya.

Keluarga Seok-cheol juga memainkan peran penting. Kakeknya, Park Sil Gon (Cheon Ho Jin), masih dihormati sebagai bos besar di dunia bawah tanah Myeongsan City.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber