Rating Pemain Juventus yang Hajar Inter 4-3, Siapa Terbaik?

Rating Pemain Juventus yang Hajar Inter 4-3, Siapa Terbaik?

Juventus vs Inter Milan 4-3: Bianconeri diselamatkan Vasilije Adzic di injury time. Foto: Igor Tudor memeluk Kenan Yildiz usai mengalahkan Inter, 14 September 2025.-Valerio Pennicino -Getty Images via AFP

HARIAN DISWAY - Derby d'Italia edisi ke-254 berlangsung superpanas. Laga yang mempertemukan dua raksasa Serie A Italia Juventus vs Inter Milan itu berakhir dengan tujuh gol, dengan satu gol dramatis terjadi di injury time.

Juventus seolah mengingatkan bahwa mereka harus tetap dipandang sebagai penantang seris scudetto (gelar juara Serie A). Pasukan Igor Tudor merebut kemenangan epik 4-3 atas juara 2023/2024 sekaligus runner-up Liga Champions musim lalu.

Yang lebih penting, Bianconeri (sebutan Juventus) mempertahankan awal musim yang sempurna. Tiga kemenangan membuat Kenan Yildiz dkk bertengger di peringkat 2 klasemen sementara. Hanya kalah selisih gol dengan Napoli.

"Dalam pertandingan seperti ini, tidak ada tim favorit. Dan performa sebelumnya tidak dihitung," kata Igor Tudor, pelatih Juventus, kepada Sky Sports Italia.

BACA JUGA:Juventus vs Inter Milan 4-3: Bianconeri Diselamatkan Vasilije Adzic di Injury Time

BACA JUGA:Prediksi Juventus vs Inter Milan: Nerazzurri Siap Bangkit, Igor Tudor Tak Ubah Taktik

"Inter punya kualitas luar biasa, mereka kelas dunia. Performa kami memang tidak maksimal, terutama dalam hal menekan, tetapi rasa lapar para pemain yang masuk membantu kami meraih kemenangan ini," papar Tudor.

"Aku tidak tahu apakah kemenangan ini pantas? Atau apakah hasil imbang akan terasa lebih adil, tapi inilah sepak bola," ujar pelatih berkebangsaan Kroasia tersebut.

Juventus Lebih Efektif


Juventus vs Inter Milan 4-3: Bianconeri diselamatkan Vasilije Adzic di injury time. Foto: Vasilije Adzic merayakan golnya di Allianz Stadium, 14 September 2025. -Marco Bertorello-AFP

Juventus memulai pertandingan dengan sangat baik. Kemenangan mereka dibuka oleh Lloyd Kelly, yang mencetak gol perdananya dengan seragam Bianconeri, pada menit ke-14.

Inter membalas di pertengahan babak pertama melalui Hakan Calhanoglu, yang memanfaatkan umpan Carlos Augusto. Namun, situasi imbang 1-1 itu hanya bertahan sebentar.

BACA JUGA:Harusnya Juventus Rekrut Sandro Tonali, Jika Ingin Scudetto!

BACA JUGA:Edon Zhegrova Langsung Nyetel di Juventus, Jadi Sorotan Saat Latihan

Juventus kembali unggul di akhir babak pertama, dengan Kenan Yildiz menemukan gol pertamanya musim ini. Tampaknya puas dengan keunggulan tipis, tim asuhan Igor Tudor menyerahkan penguasaan bola di awal babak kedua.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: