James F Sundah Rilis Lagu Terbaru Seribu Tahun Cahaya dalam Tiga Bahasa, Raih Rekor MURI
Komposer legendaris James F Sundah rilis karya terbaru Seribu Tahun Cahaya. Dirilis dalam 3 bahasa sekaligus.-@jamesfsundah-Instagram
BACA JUGA:Deftones Rilis Album ke-10 Bertajuk Private Music
“Saya menyaksikan sendiri cinta antara James dan istrinya. Itulah yang melandasi Seribu Tahun Cahaya. Lagu tersebut begitu indah dan menyentuh,” ujar Dahlan.
Ia menambahkan, “Kami hampir setahun tidak bertemu, tapi sekarang James terlihat segar. Bahkan rambutnya sudah punya gaya baru. Saya masih ingat, waktu di New York, dia memasak makanan untuk saya."
Seribu Tahun Cahaya adalah perjalanan emosional tentang cinta, kesetiaan, dan ketekunan seseorang. Dengan aransemen lintas budaya dan pesan universal tentang kasih yang abadi, lagu itu diharapkan menjadi persembahan istimewa menjelang usia ke-70 tahun James F Sundah.
“Cinta sejati tidak mengenal batas ruang dan waktu,” ujar James. “Bahkan cinta bisa bertahan hingga seribu tahun cahaya,” pungkasnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: