Habis Pecat Kluivert, Erick Thohir Ogah Bicara Soal Timnas
Menpora Erick Thohir menolak memberikan komentar soal persiapan timnas sepak bola Indonesia di SEA Games 2025-Ragil Putri Irmalia-
Erick mendapat pertanyaan mengenai persiapan timnas sepak bola Indonesia di SEA Games 2025. Namun, ia malah mengalihkan agar hal itu ditanyakan ke Waketum PSSI Zainudin Amali dan Ratu Tisha Destria atau Sekjen PSSI Yunus PSSI.

Ketua Umum PSSI sekaligus Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Erick Thohir, turut memberikan pernyataan resmi terkait pemecatan Patrick Kluivert sebagai pelatih Timnas Indonesia-Tangkaan Layar Instagram@erickthohir-
"Tanya sama Waketum (PSSI) sama Sekjen," cetusnya. "Kebetulan (mereka) lagi ke Riyadh (Arab Saudi, Red). Ada event AFC. Event-nya di sana," jawab Erick.
BACA JUGA:Timnas Indonesia Kandas 0-1 dari Irak, Ranking FIFA Anjlok Lagi!
BACA JUGA:Timnas Indonesia vs Irak 0-1, Zidane Iqbal Pupuskan Harapan 280 Juta Warga Tanah Air
Anda sudah tahu, Erick Thohir juga menjabat sebagai Ketum PSSI periode 2023-2027. Kemudian ia ditunjuk sebagai Menpora saat Presiden Prabowo Subianto melakukan reshuffle kabinet. Erick menggantikan Dito Ariotedjo sejak 17 September 2025.
Hal yang sama juga terjadi saat Erick ditanya soal target dan persiapan timnas sepak bola Indonesia di SEA Games 2025. Erick hanya menjawab singkat. "Nanti tanya ke PSSI," ucapnya sambil lalu.
Pada Kamis siang, Erick Thohir membuat pengumuman yang menghebohkan publik. Sebagai Ketum PSSI, ia memutuskan memecat pelatih Patrick Kluivert. Sebagai buntut dari kegagalan Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
"Untuk yang (sepak) bola, jangan hari ini, ya," pesannya. "Ya karena ini kan tempatnya nggak pas. Kalau nggak, nanti (tempat) yang lain. Kasih waktu saya dua hari hari. Tapi kan statementnya ada di publik semua," pungkasnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: