Jisoo BLACKPINK dan Zayn Malik Cetak Sejarah, Eyes Closed Puncaki British Asian Music Chart

Lirik dan Makna Lagu EYES CLOSED - Jisoo BLACKPINK feat Zayn Malik.--Instagram @sooyaaa__
HARIAN DISWAY - Kolaborasi antara Jisoo BLACKPINK dan Zayn Malik, mendapat sambutan baik dari industri hiburan global. Lagu baru mereka, Eyes Closed, mencetak sejarah dengan menempati posisi puncak di Official British Asian Music Chart.
Prestasi itu menjadikan Jisoo sebagai artis K-pop pertama dalam sejarah yang berhasil mencapai peringkat 1 di tangga lagu prestisius tersebut.
Dirilis pada 11 Oktober 2025, Eyes Closed memang langsung mencuri perhatian dunia. Lagu itu tidak hanya menyuguhkan harmoni vokal yang kuat. Tetapi juga memadukan dua warna suara yang sangat berbeda namun saling melengkapi.
Sejak diluncurkan, Eyes Closed langsung melesat di berbagai platform musik global. Tagar #EyesClosed menjadi trending di media sosial hanya beberapa jam. Sementara video musiknya mencatat jutaan penayangan di YouTube dalam waktu kurang dari 24 jam.
BACA JUGA:5 Fakta Seru MV Eyes Closed Jisoo feat. Zayn Malik, Dikerjakan Studio Langganan HYBE
Kolaborasi itu disebut-sebut sebagai salah satu kerja sama paling epik pada 2025. Karena mempertemukan dua musisi dari latar budaya dan industri yang berbeda.
Ia juga menyatukan dua fandom kuat di dunia. Yakni BLINK (penggemar BLACKPINK), serta Directioner (sebutan fans One Direction).
Jisoo BLACKPINK dan Zayn Malik Cetak Sejarah! Eyes Closed Puncaki British Asian Music Chart, Jadi Artis K-Pop Pertama yang Raih Posisi --
Pencapaian ini bukan hanya kemenangan bagi Jisoo dan Zayn, tetapi juga menjadi tonggak sejarah baru bagi musik K-pop.
Keberhasilan Jisoo menduduki posisi puncak di tangga lagu Inggris membuktikan bahwa pengaruh musik Korea Selatan kini semakin diakui di pasar musik Britania Raya.
Banyak penggemar dan kritikus musik memuji kemampuan Jisoo dalam menampilkan karakter musik yang universal. Tanpa kehilangan ciri khasnya sebagai artis Asia.
BACA JUGA:Tak Sabar! Jisoo BLACKPINK dan Zayn Malik Bagikan Tanggal Rilis Lagu EYES CLOSED
BACA JUGA:Kejutan! Jisoo BLACKPINK Rilis Video Spesial untuk Lagu Your Love
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber