Luciano Spalletti Tak Ubah Taktik Juventus di Laga Debut Lawan Cremonese
Luciano Spalletti (kiri) ketika berjabat tangan dengan kiper Juventus, Mattia Perin (kanan).--Instagram @Juventus
HARIAN DISWAY - Luciano Spalletti dikabarkan belum akan melakukan perubahan besar pada sistem permainan Juventus saat memimpin laga debutnya melawan Cremonese.
Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Giovanni Zini, pada Minggu, 2 November 2025 pukul 02.45 WIB.
Meski dikenal sebagai pelatih yang fleksibel secara taktik, Spalletti disebut akan tetap mempertahankan skema tiga bek yang telah digunakan Juventus dalam beberapa bulan terakhir.
Menurut laporan dari La Gazzetta dello Sport dan Corriere dello Sport, minimnya waktu persiapan menjadi alasan mengapa Spalletti memilih untuk tidak bereksperimen terlalu jauh di awal masa tugasnya.
BACA JUGA:3 Hal yang Perlu Dibenahi Luciano Spalleti di Juventus
BACA JUGA:Rating Pemain Juventus yang Kalahkan Udinese 3-1, Dusan Vlahovic Bersinar Lagi

Luciano Spalletti ketika menyapa dua bek Juventus, Gleison Bremer (kanan) dan Juan Cabal (tengah). --Instagram @Juventus
Juventus sendiri telah menggunakan formasi dasar 3-4-2-1 ketika dilatih Igor Tudor, dengan satu striker utama yang ditopang dua trequartista, serta dua wing-back yang aktif naik-turun membantu serangan dan bertahan.
Saat melawan Udinese pada tengah pekan, formasi ini sedikit dimodifikasi oleh pelatih sementara Massimo Brambilla menjadi 3-4-1-2, dengan dua penyerang di depan ditopang satu gelandang serang.
Meski untuk laga debutnya Spalletti disebut akan tetap memakai skema tiga bek, perubahan lebih besar diyakini tinggal menunggu waktu.
Pelatih berusia 66 tahun itu terkenal sebagai sosok yang mampu beradaptasi, dan sepanjang kariernya ia pernah memakai formasi 3-5-2, 4-2-3-1, hingga 4-3-3.
BACA JUGA:Juventus vs Udinese 3-1, Bianconeri Menang Setelah Pelatih Dipecat
BACA JUGA:Setelah Pecat Igor Tudor, Juventus Siap Target Luciano Spalletti Sebagai Pelatih Baru

Potret Luciano Spalletti saat masih menjabat sebagai pelatih kepala AS Roma --OfficialASRoma/x
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber