Van Dijk Tanggapi Kritik Wayne Rooney Soal Liverpool: Itu Kritik yang Malas!
Virgil Van Dijk balas komentar pedas dari Wayne Rooney yang menyebut bahwa Liverpool tak memiliki pemimpin di skuad.-Robin Jones-Getty Images
HARIAN DISWAY - Rivalitas antara Liverpool dan Man United memang tak pernah benar-benar padam, bahkan setelah para pemainnya pensiun. Kini, api persaingan itu menyala di ranah baru.
Bukan di lapangan, melainkan lewat mikrofon dan media sosial, dengan Virgil van Dijk dan Wayne Rooney sebagai tokoh utamanya.
Wayne Rooney, legenda Manchester United dan mantan kapten timnas Inggris, kini menempuh karier baru sebagai podcaster setelah tak lagi tampil di program Match of the Day.
Dalam acaranya yang bernama The Wayne Rooney Podcast, pria berusia 40 tahun itu kerap bercerita tentang masa lalu bersama Sir Alex Ferguson hingga kisah rekan setim seperti Patrice Evra.
Namun, belakangan gaya bicaranya menjadi lebih tajam, dan sasaran kritiknya kini tertuju ke Liverpool, khususnya sang kapten Virgil van Dijk.
Rooney melontarkan komentarnya setelah Liverpool menelan kekalahan memalukan 2–3 dari Brentford bulan lalu. Hasil yang memperpanjang periode buruk The Reds (sebutan Liverpool) di kompetisi domestik.
Ia menilai bahwa Van Dijk dan Mohamed Salah, dua pemain paling berpengaruh di skuad, tidak memperlihatkan kepemimpinan yang semestinya.
BACA JUGA:Rating Pemain Liverpool yang Tebas Aston Villa 2-0, Mo Salah (Ternyata Masih) Terbaik!
BACA JUGA:Prediksi Skor Liverpool vs Aston Villa, The Reds Tak Diunggulkan Meski Main di Kandang
“Mereka sudah menandatangani kontrak baru, tapi saya rasa mereka belum benar-benar memimpin tim musim ini,” ujar Rooney.
“Bahasa tubuh bisa banyak bicara, dan saya melihat ada perubahan dalam bahasa tubuh keduanya,” lanjut sang legenda.
Rooney bahkan menambahkan, “Kalau saya jadi penggemar Liverpool atau manajer mereka, saya akan sangat khawatir.”
Komentar itu dengan cepat menyebar di media Inggris dan memicu perdebatan. Sebagian pihak menganggap kritik Rooney sah-sah saja, mengingat tanggung jawab besar yang diemban Van Dijk sebagai kapten.
Namun bagi banyak pendukung Liverpool, ucapannya terdengar provokatif, terlebih datang dari mantan ikon Manchester United dan produk akademi Everton, dua rival klasik yang selama ini kerap menjadi sumber panasnya atmosfer Anfield.
Respons Sang Kapten: Kritik yang Malas
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: sport illustrated