AC Milan Incar Mateo Pellegrino, Pantau Langsung Lawan Parma
Striker Parma, Mateo Pellegrino, ketika menjalani sesi latihan tim.--Instagram @parmacalcio1913
HARIAN DISWAY - AC Milan dikabarkan akan memanfaatkan laga Serie A akhir pekan ini, Minggu, 9 November 2025 dini hari WIB, melawan Parma sebagai kesempatan untuk memantau salah satu target transfer mereka, Mateo Pellegrino.
Laporan dari La Gazzetta dello Sport menyebutkan bahwa pemain berusia 24 tahun tersebut masuk dalam radar Rossoneri (julukan AC Milan) menjelang dibukanya bursa transfer musim dingin Januari 2026.
Pelatih Massimiliano Allegri dan jajaran manajemen AC Milan disebut masih mencari opsi baru di lini depan.
Pasalnya, Santiago Gimenez yang menjadi satu-satunya striker murni dalam skuad, belum mampu menunjukkan performa sesuai harapan sejak didatangkan dari Feyenoord pada Januari lalu dengan harga €32 juta (sekitar Rp538 miliar).
BACA JUGA:Rating Pemain AC Milan Usai Kalahkan Roma 1-0, Percayakan Segalanya pada Mike Maignan
BACA JUGA:AC Milan vs Roma 1-0, Gol Tunggal Strahinja Pavlovic Bawa Rossoneri Bangkit

Santiago Gimenez tampak kesulitan ketika menghadapi lini belakang dari Cremonese dan hanya mampu melesatkan 4 tendangan ke gawang-acmilan.com-website resmi klub
Padahal, pada paro pertama musim lalu bersama Feyenoord, penyerang asal Meksiko itu tampil tajam dengan torehan 16 gol.
Namun, setelah bergabung dengan AC Milan, ia baru mencetak tujuh gol sejauh ini. Bahkan di musim ini, Gimenez baru mencetak satu gol saja, yakni saat menghadapi Lecce di ajang Coppa Italia.
Situasinya kian rumit karena sang striker juga tengah mengalami cedera engkel yang membuatnya absen ketika AC Milan menghadapi AS Roma pekan lalu. Jika belum pulih sepenuhnya, ia berpotensi melewatkan laga kontra Parma akhir pekan ini.
Kondisi tersebut membuat AC Milan serius mempertimbangkan perekrutan striker baru. Meskipun Allegri kerap memainkan formasi 3-5-2 dengan Rafael Leao, Christian Pulisic, dan Christopher Nkunku sebagai ujung tombak, ketiganya bukanlah penyerang murni. Karena itu, kehadiran sosok seperti Pellegrino dinilai bisa menambah variasi di lini depan.
BACA JUGA:Prediksi Skor dan Line Up AC Milan vs Roma: Ujian Berat Rossoneri Untuk Bangkit
BACA JUGA:AC Milan vs AS Roma: Allegri Siapkan Nkunku Jadi Ujung Tombak Rossoneri

Rafael Leao bermain saat AC Milan melawan Juventus di laga keenam Serie A pada 4 Oktober 2025pa-@MilanReportscom-X
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: football italia