Hening di Kalibata: Presiden Prabowo Pimpin Renungan Suci Hari Pahlawan 2025 dan Ingatkan Jasa Para Pahlawan

Hening di Kalibata: Presiden Prabowo Pimpin Renungan Suci Hari Pahlawan 2025 dan Ingatkan Jasa Para Pahlawan

Presiden Prabowo Subianto memimpin upacara renungan suci di Taman Makam Pahlawan Kalibata untuk memperingati Hari Pahlawan, Senin dini hari, 10 November 2025.-disway.id-

HARIAN DISWAY — Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto memimpin Upacara Ziarah Nasional dan Renungan Suci dalam memperingati Hari Pahlawan. Upacara berlangsung di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama (TMPNU) Kalibata, Jakarta, Senin dini hari, 10 November 2025.

Acara tersebut berlangsung khidmat sebagai bentuk penghormatan terhadap para pejuang yang gugur pada pertempuran 10 November 1945 di Surabaya.

Presiden tiba di lokasi upacara sekitar pukul 23.44 WIB, disusul Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka yang datang beberapa menit sebelumnya, Minggu malam, 9 November 2025.

BACA JUGA:Beri Pesan Hari Pahlawan, Hasto Kristiyanyo Ajak Anak Muda Teladani Nilai-Nilai Bung Karno

Keduanya bergabung bersama para pejabat tinggi negara, perwira TNI-Polri, dan peserta upacara yang telah bersiap di area makam. Tepat pukul 00.00 WIB, prosesi dimulai dengan laporan Perwira Upacara kepada Presiden selaku Pimpinan Ziarah Nasional.

Langit Kalibata masih gelap, dan suasana hening semakin terasa ketika derap langkah peserta menandai awal penghormatan. Presiden kemudian melangkah menuju tugu makam pahlawan.

BACA JUGA:Momentum Hari Pahlawan: Deni Wicaksono Ajak Kaum Muda Terus Bergerak, Junjung Martabat Bangsa

Dengan sikap tegap dan langkah pasti, ia meletakkan karangan bunga bertuliskan “Pahlawan Teladanku, Terus Bergerak, Melanjutkan Perjuangan.” Tindakan tersebut menjadi simbol penghargaan bangsa terhadap jasa para pahlawan yang telah berkorban demi kemerdekaan.

Keheningan menyelimuti area pemakaman ketika Prabowo menundukkan kepala memimpin prosesi Mengheningkan Cipta. “Kita mengenang arwah dan jasa para pahlawan yang telah gugur membela kemerdekaan, kedaulatan, dan kehormatan bangsa Indonesia," ucapnya. 

BACA JUGA:Hasto: Hari Pahlawan Momentum Spirit Pengorbanan

"Khususnya mereka-mereka yang gugur dalam perlawanan terhadap kekuatan asing yang mendukung penjajahan kembali bangsa Indonesia oleh bangsa asing,” ucap Prabowo Subianto dalam prosesi renungan.

Dalam suasana yang sunyi dan penuh haru, Presiden menyampaikan pesan reflektif tentang makna perjuangan.

Ia mengingatkan bahwa Hari Pahlawan tidak sekadar seremoni, melainkan momentum untuk merenungi kembali nilai keberanian dan pengorbanan.

BACA JUGA:⁠Kenapa Kita Harus Memperingati Hari Pahlawan Tiap 10 November?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: disway.id