MediaTek Dimensity 8500 Resmi Meluncur 15 Januari 2026, Usung GPU Mali-G720

MediaTek Dimensity 8500 Resmi Meluncur 15 Januari 2026, Usung GPU Mali-G720

Mediatek mengonfirmasi bahwa chipset terbaru MediaTek Dimensity 8500 akan dirilis di Tiongkok pada 15 Januari 2025.-@tech_ads_hindi-Instagram

BACA JUGA:Spesifikasi Lengkap Vivo V50 dan V50 Lite 5G: Layar AMOLED, Snapdragon, hingga IP68

BACA JUGA:Lenovo Tab P11 Pro: Tablet OLED Premium dengan Audio JBL dan Snapdragon 730G

Siap Bersaing di Pasar 2026

Peluncuran Dimensity 8500 menandai keseriusan MediaTek dalam memperkuat portofolio chipset kelas menengah atas.

Chip itu diprediksi akan digunakan secara luas oleh berbagai produsen smartphone untuk menghadirkan perangkat dengan performa tinggi. Namun, tetap kompetitif dari sisi harga.

MediaTek hingga kini belum mengumumkan secara resmi ponsel apa saja yang akan pertama kali menggunakan Dimensity 8500.

Namun, rumor menyebut Honor tengah menyiapkan perangkat baru, yang kemungkinan akan diberi nama Honor Power 2. Ponsel itu disebut-sebut bakal dibekali baterai berkapasitas sangat besar, mencapai 10.000 mAh.

BACA JUGA:Huawei MatePad 11: Tablet Premium dengan Layar 120Hz dan Snapdragon 865

BACA JUGA:Unjuk Gigi POCO M7 5G, Ponsel 5G Rp 3 Jutaan dengan Snapdragon 7s Gen 3

Selain Honor, Xiaomi juga dirumorkan tengah mengembangkan seri Xiaomi 17T yang kemungkinan akan ditenagai oleh Dimensity 8500.

Jika rumor tersebut benar, persaingan di segmen ponsel performa tinggi pada 2026 dipastikan akan semakin ketat.


MediaTek Dimensity 8500 diperkirakan akan memperkuat Agentic AI Engine yang telah ada pada seri 8400.--The Tech Outlook

Penerus Dimensity 8400 dengan AI Lebih Canggih

Sebagai penerus Dimensity 8400, chipset baru itu diharapkan membawa penyempurnaan dari berbagai fitur sebelumnya.

Dimensity 8400 dikenal menggunakan inti Arm Cortex-A725 dan memperkenalkan Agentic AI Engine milik MediaTek, yang memungkinkan kecerdasan buatan bekerja lebih adaptif dalam mengelola aplikasi dan kebutuhan pengguna.

BACA JUGA:Oppo K12 Plus Resmi Diluncurkan di Tiongkok dengan Chipset Snapdragon 7 Gen 3 dan Baterai 6.400mAh

BACA JUGA:Bocoran Harga dan Spesifikasi Realme GT 6, Suguhkan Fitur AI dan Snapdragon 8s Gen 3

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: