Belakangan, kondisi ibu Gyeo-wool sudah jauh membaik. Jeong-won sudah menceritakan situasi tersebut kepadanya ibunya. Dan Jung Rosa (Kim Hae-sook) sangat bisa menerima. Toh, dia sudah jatuh cinta banget kepada dokter yang baru lulus residensi itu. Apakah lonceng pernikahan akan berbunyi di Hospital Playlist?
Yang perjalanannya masih sangat panjang adalah Seok-hyeong dan Chu Min-ha. Betul, mereka sudah resmi berpacaran. Namun, Seok-hyeong belum mengenalkan gadis itu kepada ibunya. Ini PR berat. Karena mereka pernah berpapasan di coffee shop rumah sakit Yulje. Min-ha tidak sengaja menyenggol ibu Seok-hyeong. Sampai lipstiknya belepotan. Si ibu gondok berat. Apa jadinya kalau ibu Seok-hyeong mengingat kejadian itu?
Sepertinya, Seok-hyeong sudah menyiapkan beberapa strategi untuk menghadapi sang ibu. Salah satunya, mengatakan akan sekolah di luar negeri. Itu bohong total. Dia sedang merencanakan sesuatu. Itu, bisa saja, berkaitan dengan Chu Chu—panggilan sayang Ik-jun buat Chu Min-ha.
Salah satu skenario yang mungkin terjadi, Seok-hyeong mengenalkan Min-ha kepada ibunya. Jika sang ibu mulai merecoki kehidupan pribadinya, maka ia bisa menggunakan kartu pergi ke AS untuk menghentikan sang ibu. Namun, ini baru sebatas teori fans.
Selain para dokter kesayangan, ada satu tokoh lagi yang paling ingin dilihat happy ending. Yakni Jung Rosa, ibu Jeong-won. Persahabatan dia dengan Direktur Joo Jun (Cho Seung-yeon) sangat indah. Mereka kerap menghabiskan waktu bersama. Juga sering berbagi kekonyolan berdua. Kemesraan dan kehangatan mereka mengalahkan anak remaja.
Rosa tampak paling bahagia ketika sedang bersama Joo Jun. Demikian juga sebaliknya. Jika mereka menikah, itu akan membuktikan bahwa cinta tidak mengenal batas-batas usia. Siapa pun bisa jatuh cinta. Menghabiskan masa tua dengan orang yang benar-benar disayangi sudah cukup jadi motivasi untuk mengikat janji. Apakah harapan ini berlebihan?
Akan Ada Season 3?
Well, dengan begitu banyaknya cerita yang masih bisa dieksplorasi di Hospital Playlist, wajar kalau fans berharap ada musim ketiga. Sutradara Shin Won-ho dan penulis Lee Woo-jung juga belum menyatakan apa-apa. Namun, jika melihat penerimaan fans yang sangat tinggi, season ketiga sangat mungkin dibuat. Meskipun tidak dalam waktu dekat.
Semisal ada season ketiga, di samping kasus-kasus kedokteran rumit yang mereka hadapi, tentu kita berharap kisah cinta masing-masing pasangan dielaborasi.
Kita sudah sering melihat kemesraan pasangan Winter Garden (Jeong-won dan Gyeo-wool). Kelucuan Ik-jun dan Song-hwa juga sudah legendaris banget. Nah, kita ingin melihat lebih banyak Jun-wan dan Ik-sun. Juga Seok-hyeong dan Min-ha. Perbedaan karakter membuat gaya kencan dan dinamika hubungan mereka berbeda-beda. Itu bikin penasaran.
Oh ya, sebelum jauh-jauh membayangkan musim ketiga, ada satu pertanyaan lagi menjelang season finale nanti malam. Yakni, lagu pemungkas apa yang akan dimainkan band Mido and Falasol? Apakah lagu pernikahan? Ah, excited!!! (Retna Christa)