Dirawat di RSUD dr Soetomo, Identitas Pasien Omicron Dirahasiakan

Minggu 02-01-2022,21:25 WIB
Editor : Redaksi DBL Indonesia

Wali Kota Eri Cahyadi sudah mendengar adanya warga Surabaya yang terpapar Omicron. Eri meminta masyarakat Surabaya agar lebih hati-hati terus menjalankan protokol kesehatan Pemkot kembali menggencarkan swab hunter. Jika ada satu yang positif maka satu keluarga akan dites. Upaya itu dilakukan pemkot seperti pada tahun sebelumnya. "Warga Surabaya harus patuh. Kalau tidak nanti yang rugi masyarakat sendiri," ujarnya.

Total kasus Omicron di Indonesia kini ada 136 pasien. Sebanyak 68 kasus baru berasal dari pelaku perjalanan luar negeri. Yang di antaranya 11 orang merupakan WNA. Paling banyak datang dari Arab Saudi, Turki, Uni Emirat Arab, dan Amerika Serikat. Dari jumlah itu, sebanyak 29 orang tidak memiliki gejala, 29 orang sakit dengan gejala ringan, 1 orang sakit dengan gejala sedang, dan 9 orang lainnya tanpa keterangan.  (Mohamad Nur Khotib-Andre Bakhtiar)

 

Tags :
Kategori :

Terkait