Cheng Yu Ketua Umum PITI Serian Wijatno: Ji Ye Cheng Qiu, Bei Gong She Ying

Kamis 09-06-2022,06:00 WIB
Reporter : Novi Basuki & Annie Wong
Editor : Tomy C. Gutomo

KIPRAH Serian Wijatno macam-macam. Ia atlet. Ia praktisi. Ia akademisi. 

Sebagai atlet, Serian adalah pemain bulu tangkis. Ia juara nasional tunggal putra, tahun 1979. Ia juga aktif dalam kepengurusan Pengurus Besar Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PB PBSI), sejak 1993 hingga 2012. 

Bukan hanya bulu tangkis, Serian bahkan pernah menjadi pengurus PB Percasi (Persatuan Catur Seluruh Indonesia) dan Gabsi (Gabungan Bridge Seluruh Indonesia).

Sebagai praktisi, Serian berkiprah lama di bidang finance. Belasan tahun kerja di perbankan. 

BACA JUGA:Cheng Yu Pilihan Pelatih Bulu Tangkis Malaysia Asal Indonesia Hendrawan: Neng Shen Neng Qu

Sebagai akademisi, apalagi. Gelarnya doktor. Tulisannya dimuat di mana-mana. Produktif sekali. Tak heran bila Muri pernah memberikan penghargaan kepadanya sebagai penulis buku entrepreneurship untuk TK, SD, SMP, SMA, dan Perguruan Tinggi.

Dalam hal kemasyarakatan, Serian ketua Yayasan North Jakarta Intercultural School. Juga wakil sekjen Dewan Masjid Indonesia (DMI) sekaligus tim ahli keuangan Majelis Ulama Indonesia Pusat (MUI). Dan, belum lama ini, terpilih sebagai ketua umum PITI (Persatuan Islam Tionghoa Indonesia) periode 2022-2027.

Terlepas dari itu semua, kata Serian, apa pun pekerjaan kita, harus dilakukan dengan tekun dan sabar. Mengutip pepatah Tiongkok, ia berpesan, "集腋成裘" (jí yè chéng qiú): asalkan dikerjakan dengan tekun dan sabar, pada akhirnya akan membuahkan hasil.

"Waktu saya jadi atlet nasional bulu tangkis, itu prinsip yang kami praktikkan dalam keseharian," kenang Serian.

Namun, yang tak kalah penting pula, jangan suudzon, berburuk sangka. Sebab, Serian yakin, "杯弓蛇影" (bēi gōng shé yǐng): kecurigaan yang berlebihan akan merugikan diri sendiri. (*)

 

Kategori :