Venue FIBA World Cup 2023 sudah rampung. Bahkan venue itu sudah bisa digunakan untuk pertandingan persahabatan antara Kemenpora dan PP Perbasi pada Rabu (8/6). Kemegahan venue Indoor Multifunction Stadium (IMS) atau Indonesia Arena itu mendapat pujian dari Menpora Dito Ariotedjo.
“Saya rasa belum ada perbaikan karena ini sangat sempurna. Keren sekali. Ini kita masuk rasanya seperti nonton NBA di Staples Center (sekarang Crypto.com Arena). Ini akan jadi animo baru untuk ekosistem olahraga Indonesia. Tidak hanya basket, bisa untuk berbagai event,” ujar Dito. Indonesia Arena berada di kawasan Gelora Bung Karno, Jakarta. Tepatnya berada diantara Hall Basket dan Lapangan Panahan. Venue itu dibangun dengan luas tanah 31.826 meter persegi. Indonesia Arena merupakan venue indoor dengan kapasitas 16 ribu penonton. “Ini sudah standar AS ya kalau saya lihat. Tadi saya lihat ceiling-nya tinggi dan LED di tengah ini jadi pemikat. Kerangka atas ini berbentuk seperti matahari dan bintang. Jadi, ini sangat keren banget,” imbuh Dito. Meski sudah bisa digunakan untuk pertandingan persahabatan, Indonesia Arena memang belum selesai dengan sempurna. Sebab, ada beberapa item belum terpasang. “Bisa dibilang 90 persen karena 10 persennya lagi sisa skybox dengan interior di private lounge di atas. Jadi, sudah siap untuk menyambut event FIBA World Cup 2023 yang diselenggarakan pada Agustus nanti,” kata menteri berusia 32 tahun itu. FIBA World Cup 2023 akan berlangsung pada 25 Agustus-10 September mendatang. Indonesia menggelar fase grup G dan H. Untuk grup G akan diisi oleh Iran, Spanyol, Pantai Gading, dan Brazil. Adapun untuk grup H ditempati oleh Kanada, Latvia, Lebanon, dan Prancis.Menpora Dito Sebut Indonesia Arena Mirip Markas Tim NBA
Kamis 08-06-2023,13:53 WIB
Reporter : Ragil Putri Irmalia
Kategori :
Terkait
Kamis 18-09-2025,15:55 WIB
Dito Ariotedjo Lega Digantikan Erick Thohir: Orang yang Tepat untuk Kemenpora
Kamis 18-09-2025,14:56 WIB
Resmi Jabat Sebagai Menpora, Erick Thohir Berjanji Adil Kepada Semua Cabor
Kamis 18-09-2025,13:40 WIB
Kata-kata Terakhir dan Pesan Dito Ariotedjo untuk Erick Thohir Sebagai Menpora Baru
Rabu 17-09-2025,22:13 WIB
Erick Thohir: Prestasi dan PR di PSSI hingga Bayang-Bayang Rangkap Jabatan sebagai Menpora
Rabu 17-09-2025,22:02 WIB
Kata Erick Thohir soal Rangkap Jabatan Menpora dan Ketum PSSI
Terpopuler
Senin 22-09-2025,17:00 WIB
Lirik dan Terjemahan Lagu Who Are You Milik Suho EXO, Hadapi Perpisahan Dengan Tenang
Senin 22-09-2025,12:43 WIB
Persebaya Lega! Ini Alasan Komdis PSSI Tak Berikan Hukuman Tambahan ke Rivera
Senin 22-09-2025,11:41 WIB
Gelandang Asing Persebaya Ungkap Kerasnya Liga Indonesia, Sulit Diprediksi!
Senin 22-09-2025,21:58 WIB
Jadwal Tayang Ballon d’Or 2025: Nama Kandidat dan Cara Menonton Gratis
Senin 22-09-2025,10:09 WIB
Sinopsis Drakor A Graceful Liar, Balas Dendam Penuh Intrik Keluarga Konglomerat
Terkini
Selasa 23-09-2025,08:48 WIB
Buka Hari Santri 2025, Menag Ungkap Rencana Eselon I Khusus Urus Pesantren
Selasa 23-09-2025,08:40 WIB
Prabowo: Indonesia Siap Kirim Pasukan Perdamaian ke Palestina
Selasa 23-09-2025,08:26 WIB
Prabowo di Sidang MU PBB: Kalau Israel Akui Palestina, Indonesia Akan Akui Israel
Selasa 23-09-2025,08:11 WIB
Prabowo Desak Dunia Akui Palestina: Sejarah Tidak Menunggu!
Selasa 23-09-2025,08:00 WIB