Catat Jadwalnya: Event Caravan Jazz Fiesta 2023 di Surabaya

Selasa 08-08-2023,20:38 WIB
Reporter : Guruh Dimas Nugraha
Editor : Salman Muhiddin

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Surabaya Pahlawan Jazz (SPJ) kembali menggelar pertunjukan. Event itu digelar di Livin Land Mandiri, Jalan Pemuda, Surabaya, pada 11 Agustus 2023. Inisiatornya adalah Indah Kurnia, pembina dan fasilitator SPJ. 

Dalam jumpa pers yang digelar pada 8 Agustus 2023 di Omah Sae Surabaya, FX Boy, ketua SPJ, menyebut bahwa akan ada 5 grup band dari 3 daerah.

Yakni dari Surabaya, Malang dan Bali. Kemudian dari Team Jazz SPJ dan beberapa komunitas.

"Kami memberi tajuk pementasan besok: Caravan Jazz Fiesta 2023. Karena kami menggunakan dua mobil caravan sebagai panggung untuk para musisi," ujarnya.

Penampil inti asal Surabaya terdiri dari: Korek Jazz, Sweetswingnoff, Hi Beats dan Orange Jazz. Sedangkan dari Malang adalah Dhanny Quartet, kemudian dari Bali, band Stone Cold Killers. Yakni band pengusung jazz-funk.

BACA JUGA:Kemisan Jazz Bawakan Pesan Tersirat di Tong Tong Night Market 2023

BACA JUGA:Tanjung Perak Jazz 2023, The Skuy usung Jazz Ska, Stone Cold Killer dengan Funk Jazz

Kedua mobil caravan yang akan disediakan, pernah dipergunakan sebagai panggung para musisi sejak 2020. Tepatnya sejak masa pandemi.

"Mobil yang kedua, dirilis pada 2021. Keduanya untuk musisi yang sedang menjalani masa sulit akibat pandemi. Dimanfaatkan agar mereka bisa berkarya dan berlatih," ujarnya.


FX Boy, ketua Surabaya Pahlawan Jazz, bermain keyboard usai jumpa pers di Omah Sae, terkait -Boy Slamet-

"Tanggal 11 mendatang, kami bekerja sama dengan bank Mandiri. Mereka menyiapkan ruang Living Land bagi para musisi. Sekaligus bisa memberi manfaat bagi para pelaku UMKM yang ada di situ," ungkapnya. 

Kerja sama itu telah dilakukan sejak Januari 2023. Awalnya, musisi-musisi SPJ diberi fasilitas untuk tampil tiap sebulan dua kali, pada hari Jumat.

BACA JUGA:Tanjung Perak Jazz 2023, The Skuy usung Jazz Ska, Stone Cold Killer dengan Funk Jazz

BACA JUGA:Filosofi di Balik Tanjung Perak Jazz 2023

"Kemudian berlanjut dan kami dapat merangkul berbagai komunitas jazz lovers. Event Caravan Jazz Fiesta itu merupakan gelaran besar, hasil dari kerja sama kami," terang pria 73 tahun itu.

Kategori :