HARIAN DISWAY - Andre Onana jadi milik MU dengan biaya transfer Rp 922 Miliar dari Inter Milan. Onana yang menggantikan posisi David de Gea rupanya belum menunjukkan kualitasnya.
Menariknya, Inter bisa mencari pengganti Onana dengan harga relatif murah: cuma 6,75 juta euro atau setara Rp 110 miliar.
Performa dua kiper itu bertolak belakang. Bersama MU di Premier League 2023/2024, Onana sudah kebobolan tujuh gol dalam empat pertandingan. Sebaliknya, Sommer belum kebobolan sekali pun hingga pekan ke-3 Serie A.
Terakhir, gawang Onana kebobolan tiga dan MU kalah 1-3 dari Arsenal. Sementara itu, Sommer mencatatkan clean sheet ketiganya dan membantu Inter menang 4-0 atas Fiorentina.
BACA JUGA:MU Datangkan Kiper Turkiye, Altay Bayindir Jadi Pelapis Andre Onana
BACA JUGA:Mengesankan! Onana Jadi Tembok Kokoh Man United, Wolves Ciptakan 23 Tembakan Tanpa Gol
Onana sempat tampil mengesankan saat debut di Liga Inggris. MU tak kebobolan sama sekali meskipun Wolves mencetak 23 tembakan. Setelah itu performanya menurun. Onana sekalu kebobolan di tiga laga terakhir MU.Statistik Andre Onana di MU pada empat pekan Liga Inggris:
Manchester United 1-0 Wolverhampton (6 penyelamatan)
Tottenham 2-0 Manchester United (5 penyelamatan)
Manchester United 3-2 Nottingham Forest (2 penyelamatan)
Arsenal 3-1 Manchester United (2 penyelamatan).
Total Penyelamatan: 15
Total Kebobolan: 7
Clean Sheet: 1
Yann Sommer kini menjadi milik Inter Milan usai Andre Onana sepakat gabung Manchester United-Foto/Instagram/@ysommer1-