Belum Ada Kontrak Baru dari MCU dan Disney, Elizabeth Olsen Didepak Disney?

Sabtu 16-09-2023,12:16 WIB
Reporter : Guruh Dimas Nugraha
Editor : Heti Palestina Yunani

HARIAN DISWAY - Kabar tentang Elizabeth Olsen ini memang enggak enak. Didepak dari MCU dan Disney. Sebab hingga saat ini belum ada kontrak terbaru. Tapi semuanya masih menjadi misteri.

Karakter Scarlet Witch dalam Doctor Strange: Multiverse of Madness pada bagian akhir, digambarkan penuh misteri. Tanpa kejelasan. Apakah ia mati terkubur dalam ruang bebatuan atau bertahan hidup.

Rumor beredar, Scarlet mati. Apalagi Elizabeth Olsen, pemerannya tak mendapat proyek lagi bersama Marvel. Pun belum ada kabar dari Disney untuk melanjutkan serial WandaVision musim kedua.

BACA JUGA: Love & Dead Rilis, Elizabeth Olsen Belanja Santai bareng Suami

Maka dari beberapa kabar itu, kuat dugaan Olsen didepak dari Disney. Benarkah?

Beredar kabar lagi bahwa tokoh Scarlet akan muncul kembali dan berperan dalam film Avengers selanjutnya: Avengers: The Kang Dynasty and Secret Wars.

Scarlet akan kembali dalam film berkumpulnya para superhero itu. Karakter kekasih Vision berjuang lagi demi kedamaian bumi.

Dari berbagai sumber menyebutkan bahwa Olsen kerap ditanya hal itu. Seperti dilansir Today, bahwa sejauh ini belum ada penandatanganan kontrak dengan Marvel Studios. Menyangkut perannya dalam Marvel Sinematic Universe (MCU). 

Jika itu benar, maka dalam waktu dekat, fans penyihir sakti itu belum bisa melihat kemunculan Scarlet.

"Aku enggak rindu untuk berperan sebagai Scarlet Witch," katanya, seperti dilansir Variety. Olsen menyebut bahwa dirinya sudah bekerja untuk Marvel dua tahun berturut-turut. Yakni dalam serial WandaVision dan Doctor Strange in the Multiverse of Madness.

"Jadi aku berpikir untuk rehat sejenak. Aku perlu membangun karakter lain untuk diperankan," ungkapnya.

Maka proses rehat dari MCU dirasanya cukup baik untuk memperdalam karakter-karakter lain yang akan diperankannya.  "Itulah alasanku. Dan aku sangat bersyukur ketika proyek Love & Death datang," ujarnya.

Proyek film terbaru Olsen itu muncul setelah dia memerankan Wanda selama dua tahun berturut-turut. 

"Rasanya menyenangkan bisa memperbincangkan fokus lain," tambahnya. Tapi apa yang dikatakan Olsen belum tentu benar. Dia bisa saja berbohong atau sedang mencoba berkelit. 

Tahu sendiri, Marvel Studios pandai merahasiakan materi-materi filmnya. "Jadi jawabanku yang mungkin tidak melenceng adalah: ya, aku harap akan ada kelanjutan cerita dari Scarlet Witch," ungkapnya.

Kategori :