Loki Season 2 Dapat Review Bagus, Produser Ungkap Kuncinya: Jangan Ikut Plot MCU

Sabtu 07-10-2023,08:26 WIB
Reporter : Retna Christa
Editor : Retna Christa

Kejadian itu kemudian menciptakan kekacauan besar. Seperti yang kita lihat di dua film MCU. Yakni Spider-Man: No Way Home and Doctor Strange in the Multiverse of Madness.

Nah, keputusan Kevin Wright berikut ini yang kemudian membuat Loki Season 2 makin asyik dinikmati.

BACA JUGA: Chris Hemsworth dan Taika Waititi Ajak Anak Main di Thor: Love and Thunder

Ia mengakui, karena masa depan MCU terlalu sulit diikuti (dan disambung-sambungkan antara serial dengan film), tim kreatif Loki Season 2 memilih untuk berfokus ke para karakter di dunia mereka sendiri.


LOKI Season 2 dapat review bagus, produser ungkap kuncinya: jangan ikut plot MCU.-Disney+-

Dari MCU, Loki Season 2 benar-benar hanya mengambil timeline kejadian. Yakni setelah Avengers: Infinity War. Dan sebelum Avengers: End Game. Tapi, lainnya sama sekali tidak ada yang terkait (atau dikait-kaitkan).

Nah, dari pengembangan cerita Loki, Kevin Wright sangat membuka diri kepada proyek MCU lain untuk mencomot plot-nya. Misalnya, pertemuan dengan Kang yang akhirnya dieksplorasi lebih dalam di Ant-Man and the Wasp: Quantumania.

BACA JUGA: Kembali Ditunda, Film The Marvels Dibintangi Park Seo Joon Mundur November

"Setiap cerita karakter yang kami angkat akan menciptakan riak dalam MCU," kata Kevin Wright. "Kalau buat kami sih, kami selalu ingin menceritakan kisah Loki di dalam TVA. Kami seperti melempar batu ke dalam air, dan riaknya akan terjadi di seluruh MCU," jelasnya.

Ia mengakui, mengaitkan diri dengan MCU menjadi resep sukses serial lain. Karena bikin fans (terutama yang garis keras) penasaran. Dan merasa harus menonton agar tidak ketinggalan sedikit pun. Tapi, itu tidak berlaku buat Loki Season 2.

"Kami hanya perlu berkonsentasi menyampaikan kisah kami sendiri. Dan sejauh ini sukses kok," paparnya.


LOKI Season 2 dapat review bagus, produser ungkap kuncinya: jangan ikut plot MCU.-Disney+-

BACA JUGA: Review Thor 4, Marvel Land: Love and Thunder Fun Park

Kevin Wright juga memberi pujian kepada Tom Hiddleston. Yang di serial ini tidak hanya membawakan peran adik Thor yang digelar God of Mischief itu. Hiddleston juga menjadi produser eksekutif.

"Ia sudah aktif dari jam 4 pagi, latihan di gym supaya ia semakin mirip dengan Loki… Lalu sebelum syuting, ia selalu mengajak meeting tentang adegan yang harusnya kita garap pekan depan," ungkap Kevin Wright.

"Ia adalah pemimpin yang keren. Para cast dan kru akhirnya ikut rajin juga setelah melihat betapa kerasnya ia bekerja. Ia membuat semua orang lain bekerja keras juga," paparnya. "Kami sangat dimanjakan oleh keberadaan Tom Hiddleston di tim ini," pujinya.

Kategori :