Telah diperbaharui, formulasinya kini berhasil menciptakan finish matte dengan coverage lebih tinggi.
Keunggulannya tak berhenti dengan perlindungan hingga 24 jam saja. Tetapi dilengkapi dengan formula waterproof dan sweatproof.
Serta kandungan SPF 20 dan PA+++ yang melindungi kulit dari sengatan sinar UV matahari. Tentu produk ini menjadi jawaban bagi yang kerap kali geram melihat foundation menempel ke mana-mana.
6. Mineral Botanica Acne Care Loose Foundation
Foundation yang aman bagi kulit berjerawat. Tekturnya bubuk, jadi tidak perlu takut pengaplikasiannya akan susah. -mineralbotanica.com-
Yang ini diformulasikan tidak hanya untuk mengurangi minyak berlebih. Tetapi juga foundation yang aman bagi kulit berjerawat. Tekturnya bubuk, jadi tidak perlu takut pengaplikasiannya akan susah.
Menariknya, cara kerja fungsinya pun tidak jauh berbeda dengan two-way-cake. Kulit akan terlapisi sempuna menutupi jerawat dan kurangi produksi minyak berlebih.
BACA JUGA: Bye Wajah Belang! Begini 5 Cara Tentukan Foundation yang Tepat untuk Wajah Kamu
7. YOU Beauty NoutriWear+ Silky Pressed Foundation
Foundation ini mampu mengontrol sebum hingga 24 jam. Sangat cocok bagi Anda yang penuh gerak seharian tetapi tetap ingin tampil memukau. -youofficial.com-
Bagi yang juga mencari foundation dilengkapi cermin, maka opsi berikut ini cocok untuk dicoba.
Tampilannya cantik elegan penuh dengan segudang kandungan menarik. Misalnya centella asiatica-nya yang menghidrasi dan menenangkan kulit.
Soft light-diffusing powder dan immortelle c-lock essence dirancang khusus bagi kulit berminyak yang ingin menyembunyikan noda hitam di wajah.
Hal menarik lainnya, foundation ini mampu mengontrol sebum hingga 24 jam. Sangat cocok bagi Anda yang penuh gerak seharian tetapi tetap ingin tampil memukau.
Nah, setelah ada rangkuman rekomendasi di atas, jangan lupa untuk tetap pastikan pemilihan foundation sesuai berdasarkan kebutuhan kulit Anda masing-masing ya. (*)