SURABAYA, HARIAN DISWAY - Wonderkid Persebaya Denny Agus dipinjamkan ke Deltras FC. Hal itu dikonfirmasi Persebaya lewat akun instagram resmi klub, 25 Oktober 2023.
Pemain berusia 23 tahun itu, sudah bergabung bersama Green Force sejak musim lalu. Tapi musim ini, manajemen memilih meminjamkan sang pemain untuk mendapat menit bermain.
Karena selama berseragam Persebaya musim ini, ia baru sekali diturunkan. Itu pun melalui bangku cadangan saat Persebaya dikalahkan Persikabo, 4 Agustus lalu.
“Denny Agus dipinjamkan ke Deltras Sidoarjo. Denny akan membela klub asal Sidoarjo tersebut hingga akhir musim. Sukses selalu Mbah,” tulis akun instagram @officialpersebaya.
BACA JUGA:Ini 5 Eks Persebaya yang Berseragam Persik Kediri
BACA JUGA:Head to Head Persebaya vs Persik: Bajol Ijo Unggul Tipis
Beredar kabar juga bahwa Persebaya akan merombak timnya. Pemain yang minim menit bermain bakal dilepas oleh klub.
Sebelum Denny Agus, sudah ada seniornya Ferdinand Sinaga yang juga dipinjamkan ke Persiraja Banda Aceh.
Unggahan instagram peminjaman Denny Agus ke Deltras Sidoarjo, 25 Oktober 2023-Instagram @officialpersebaya -
Saat ini Deltras FC berjuang di kasta kedua Liga Indonesia. The Lobsters - julukan Deltras FC - berada di grup C bersama 6 klub lain. Ada Persela Lamongan, Gresik United, Persijap Jepara, dan banyak lainnya.
BACA JUGA:Bonek Jumpa Manajemen, Apakah Persebaya Segera Berubah ?
Ada beberapa eks Persebaya juga di kubu Deltras. Misal sang legenda pemilik nomor 12 Persebaya, Rendi Irwan dan ujung tombak Persebaya musim lalu Januar Eka Ramadhan.
Hadirnya Deny diharapkan mampu membawa Deltras kembali ke kasta tertinggi liga Indonesia.
Kini Deltras menempati papan tengah grup C, tepatnya di peringkat 5 dengan koleksi 6 poin. Peluang The Lobsters untuk merangsak naik ke papan atas masih ada. Karena liga baru berjalan 6 pekan.
BACA JUGA:Kritis Pedas Leonardo Medina Saat Persis Solo Dikalahkan Persita Tangerang