Melalui skema serangan balik cepat, Darwin Nunez berhasil melepaskan tendangan keras ke arah gawang.
BACA JUGA:Crystal Palace vs Tottenham 1-2: The Lilywhites Sukses Curi Poin Away
Tendangan Nunez itu masih bisa ditepis oleh Turner, tapi bola hasil tepisan Nunez malah jatuh di kaki Diogo Jota.
Sehingga sang pemain tinggal menyodorkan bola ke gawang yang sudah kosong. 1-0 Liverpool memimpin.
Empat menit setelah gol Diogo Jota, Liverpool berhasil menggandakan keunggulan. Lagi-lagi lewat Darwin Nunez.
Penyerang asal Uruguay itu, berhasil menjebol gawang Turner untuk kedua kalinya.
Ia tinggal meneruskan bola, usai menerima umpan silang Dominik Szoboszlai.
Hingga turun minum Liverpool memimpin 2-0. Di babak kedua, Liverpool tak mengendurkan serangannya.
Skuad asuhan Klopp itu, semakin gila untuk menyerang pertahanan tamunya.
BACA JUGA:Jadwal Pekan Ke-10 Liga Inggris: Ada Derbi Manchester di Akhir Pekan
BACA JUGA:Jangan Harap Menang di Anfield! Liverpool Menang 2-0 di Merseyside Derby
Menit ke-48 giliran Mohamed Salah yang mendapat peluang.
Ia melakukan tendangan dengan kaki terkuatnya dari sisi kanan pertahanan Nottingham.
Namun bola hasil sepakan penyerang Mesir itu, masih melayang jauh dari sasaran.
Di menit ke-69, Jurgen Klopp melakukan penyegaran dengan memasukan Cody Gakpo dan Harvey Elliott.
Sang pencetak gol Diogo Jota dan Ryan Gravenberch ditarik keluar.