Potret Seraphine (tengah) yang sedang didampingi oleh Arum Lintang Cahyani (kanan) dan Aditya Putri (Kiri) untuk merangkai dan mengikat tali-Ma'ruf Zaky/HARIAN DISWAY-
"Kita lihat sih, besar tali disesuaikan usianya. Kalau usianya muda, talinya lebih kecil. Kalau sudah dewasa kita kasih tali yang lebih besar," jelas Putri.
Dia menjelaskan bahwa teknik merangkai dan mengikat ini bertujuan untuk melatih keterampilan tangan peserta. Karena akan sangat bermanfaat dalam keseharian. Terutama terhadap anak.
Arum Lintang Cahyani berharap pelajaran yang didapat di sini bisa membuka kesadaran bahwa keterampilan yang seperti ini bisa diterapkan sebagai mainan anak di rumah. "Indonesia kan Fatherless Country nih ya sekarang, harapannya dengan permainan seperti ini bisa merekatkan hubungan orang tua dan anak," ujarnya. (Wafiqul Azizah)