Cantik Merona! Ini Tutorial Igari Make-up yang Sedang Viral di TikTok

Kamis 23-11-2023,13:42 WIB
Reporter : Clarissa Sagitha
Editor : Retna Christa

HARIAN DISWAY - Gaya riasan Igari makeup sempat ramai menjadi perbincangan saat masa pandemi lalu. Kini, popularitasnya naik lagi. Konsepnya tak jauh bebeda dari sebelumnya. Kuncinya ada pada pipi merah merona ala soft girl.

Tren rias Igari ini bermula dari seorang make-up artist Jepang, Shinobi Igari. Intinya adalah menciptakan hasil riasan yang minimalis. Minim lapisan foundation dan concealer.

Meski minim complexion, riasan itu masih bisa membuat wajah terlihat fresh dan mempesona. Caranya adalah dengan menonjolkan blush on agar pipi tampak merona. Sehingga pemakainya tampak cute dan menggemaskan.

BACA JUGA: Tren Riasan Wajah yang tetap Populer hingga 2024

Walau terlihat mudah dan tidak ribet, cara pengaplikasian teknik Igari make-up ini tidak bisa sembarangan. Untuk itu, yuk simak tutorial Igari make-up berikut ini. 

1. Skin Preparation First 

Agar tampil flawless, pastikan dahulu kulit mendapat nutrisinya. Nah, langkah paling dasar yang tak boleh terlewat itu ialah penggunaan skin care. Ya, skin preparation. Ini adalah tahap mempersiapkan kulit agar mampu menerima produk riasan.

Langkahnya cukup dengan menggunakan toner, serum, kemudian dikunci dengan moisturizer. Serta, tambahkan sunscreen bila aktivitas terkena paparan sinar matahari. Pada tahap ini, pastikan dengan seksama kulit bisa terhidrasi dan lembab.

BACA JUGA: Ini Nih 7 Rekomendasi Foundation yang Tahan Lama untuk Kulit Berminyak

BACA JUGA: Rekomendasi Blush On Terbaik yang Cocok untuk Igari Make-up, Hasilnya Dijamin Cute Banget!


Sedang Tren di Tiktok, Begini Tutorial Igari Makeup yang Sukses Buat Wajah Cantik Merona--Pinterest

2. Penggunaan Base Make-up Tipis-Tipis 

Setelah skin care meresap, langkah berikutnya ialah membuat dasaran make-up. Bisa dengan menggunakan cushion, concealer, bahkan foundation sekalipun. Tetapi ingat, pengaplikasiannya tidak boleh berlebihan.

Tipsnya, aplikasikan dari bagian dalam wajah, kemudian blend dengan ditarik arah keluar. Selanjutnya, agar make-up terjaga, tambahkan sedikit loose powder. Kemudian, pilih brush sesuai yang dibutuhkan agar bedak menempel secara merata.


Sedang Tren di Tiktok, Begini Tutorial Igari Makeup yang Sukses Buat Wajah Cantik Merona-@keyiuiu-tiktok

Kategori :