Persebaya vs RANS Nusantara FC 0-0, Green Force Amankan 1 Poin dari Sleman

Jumat 01-12-2023,16:35 WIB
Reporter : Sisco
Editor : Salman Muhiddin

Kemudian Bruno Moreira yang bisa menyontek bola muntah hasil sapuan bek RANS. Hingga turun minum, skor kaca mata 0-0 tidak berubah. 

Di babak kedua, Uston melakukan pergantian untuk menambah agresivitas serangan. Oktafianus Fernando masuk menggantikan Muhammad Iqbal.

Dusan Stevanovic juga ditarik keluar karena cedera. Uston pun memasukan Riswan Lauhin, untuk menggantikan Dusan.

BACA JUGA:Here We Go! Sho Yamamoto Sudah Fix ke Persis Solo

BACA JUGA:Head to Head Persebaya vs RANS, Green Force Belum Pernah Menang

RANS Nusantara FC kembali menguasai jalannya pertandingan. Persebaya lebih banyak bertahan, kemudian melakukan counter attack.

Tapi sama saja, strategi Uston itu tak berhasil. Hingga peluit panjang tanda berakhirnya laga berbunyi, tak ada gol yang tercipta. 

Kedua kesebelasan harus ikhlas berbagi satu poin. Dengan hasil imbang ini, posisi Persebaya di klasemen tak berubah. Tetap di posisi 14 dengan koleksi 23 poin. 

Musuh Persebaya selanjutnya adalah Persija Jakarta. Dua tim klasik itu akan bertanding pada Sabtu, 9 Desember 2023 di Gelora Bung Tomo. Persija yang sedang pede, membidik tiga poin di laga itu. 

Sementara Persebaya, masih belum menemukan formula yang pas untuk skuad baru mereka di putaran kedua Liga 1 2023/2024. 

(Fransisco)

Kategori :