Dari Semarang ke Gyeongju demi Suga (1): Kelar Konas Langsung Terbang ke Incheon

Senin 18-12-2023,10:40 WIB
Reporter : Sylvia Tanumihardja
Editor : Heti Palestina Yunani

HARIAN DISWAY - Di sela kesibukan mengajar di Fakultas Kedokteran Universitas Katolik Maranatha Bandung dan praktik di RS Immanuel, saya diwajibkan mengikuti Kongres Nasional PERDOSSI di Semarang. Nah, selepas konas itulah saya lanjutkan mengambil liburan ke Korea Selatan. Khusus untuk bertemu Suga.

Konas Persatuan Dokter Spesialis Saraf Indonesia (PERDOSSI) 2023 merupakan salah satu acara ilmiah neurologi yang diselenggarakan oleh Persatuan Dokter Spesialis Saraf Indonesia yang dihadiri dokter spesialis neurologi, residen neurologi, dan dokter umum dari berbagai wilayah di Indonesia.

BACA JUGA: Komplet! Jimin dan Jungkook Paling Akhir Masuk Wamil, Diantar Suga dan J-Hope

Kali ini, konas digelar di Semarang. Untuk mencapai Kota Lumpia itu, saya dan seorang teman -dr Dedeh Supantini SpN- memilih untuk berkendaraan roda empat. Itulah pertama kalinya saya pergi ke Kota Lumpia dengan transportasi pribadi. Sebelumnya, jika tak pesawat ya dengan kereta api.

Untung jarak tempuh dari Bandung Bandung ke Semarang cukup ditempuh selama 4 jam. Praktis kami hanya menyusuri jalan tol Cisumdawu. Sampai di Semarang, saya menuju Novotel Semarang, tempat saya tinggal selama mengikuti konas yang berlangsung di Padma Hotel pada 2-6 Agustus 2023 dan dibuka Gubernur Jawa Tengah saat itu, Ganjar Pranowo.

Welcome reception konas diselenggarakan di Lawang Sewu yang berarti seribu pintu. Padahal pintu di sana berjumlah 928. Sebagai bangunan cagar budaya, tempat ini kini menjadi tempat wisata. Dulu adalah kantor pusat Nederlandsch-Indische Spoorweg Maatschaappij. Jepang mengubah fungsi kantor ini menjadi penjara eksekusi mati.

BACA JUGA: Gagal War Ticket di Jakarta, Inilah Pengalaman Sylvia Tanumihardja Nonton Konser Suga BTS di Newark

Dalam sesi selamat datang itu, peserta dimanjakan kuliner Semarang. Ada soto, mi kopyok, wedang jahe rempah, es marem, babat gongso, dan wingko Babat. Sambil menikmatinya, para peserta konas memanfaatkan momen itu sebagai ajang temu kangen para sejawat dokter saraf seluruh Indonesia.

Saya sendiri senang bisa bercengkerama dengan guru-guru kesayangan saya di antaranya dr Yustiani Dikot SpN(K), dr Reggy Panggabean SpS(K), dan dr Djonggi Panggabean SpM(K).
Saya bersama dr Yustiani Dikot SpN(K), dr Reggy Panggabean SpS(K), dan dr Djonggi Panggabean SpM(K), guru-guru kesayangan yang saya temui dalam konas.-Sylvia T-

Oh iya, sebelum menghadiri welcome reception, saya punya kejadian kurang enak di hotel. Bersama teman sekamar, dr Priscilla Andradi SpN yang datang dengan ayahnya dari Jakarta yakni dr Andradi Suryamiharja SpN(K) dan putranya, kami sempat terkurung sebentar di lift hotel. Itu gara-gara menekan tombol lantai tanpa memasukkan kartu access. 

Kami pun menertawakan diri sendiri. Memaklumi diri sebagai orang ndeso yang tak paham lift. Itulah kenangan lucu di antara mengikuti konas yang diselenggarakan sepekan dengan didahului berbagai workshop. Agenda konas sangat padat. Berlangsung dari pagi hingga sore. Bahkan hingga malam hari karena diselingi dengan rapat.
Saya bersama dr Priscilla Andradi SpN, teman sekamar yang datang dari Jakarta bersama ayahnya dr Andradi Suryamiharja SpN(K) dan putranya. -Sylvia T-

Selesai konas, saya langsung ke Jakarta. Dari sanalah saya melanjutkan perjalanan ke Seoul, Korean Selatan, pada tengah malam. Lumayan, refreshing setelah konas. Begitu mendarat pada pagi hari di Incheon, saya dijemput seorang guide local bernama Shellya. Bersamanya saya berangkat menuju hotel dengan menggunakan shuttle bus airport.

Setelah meletakkan koper, saya mandi dan berdandan. Setelah itu menyempatkan makan siang ramyeon dengan terburu-buru. Maklum, saya harus segera berkendara selama 1,5 jam dengan menggunakan kereta bawah tanah menuju Olympic Gymnastic Arena (KPSO dome).
Saya di depan Olympic Gymnastic Arena (KPSO dome). Di tempat konser Suga dari grup musik BTS bertajuk Suga/Agust D Tour ’D-Day’ the Final pada 4-6 Agustus 2023. -Sylvia T-

Di tempat konser Suga dari grup musik BTS bertajuk Suga/Agust D Tour ’D-Day’ the Final pada 4-6 Agustus 2023 itu saya heran mengapa tak banyak orang atau army yang berkerumun ya. Saya pun segera menuju ke sebuah gedung guna mendapatkan gelang dan tiket konser VIP berupa kalung bergambar Suga.

Ruapanya pemeriksaan tiket konser di Korea Selatan ternyata lebih ribet daripada di Amerika Serikat atau di Indonesia. Bayangkan, identitas yang tertera di ticket mobile dari Interpark, paspor, dan akun weverse harus sama. Jadi saat registrasi sebaiknya penonton jangan menggunakan nama alay.

Kategori :