Gerindra: Prabowo-Gibran Akan Selalu Dicari-cari Kesalahannya

Selasa 02-01-2024,16:15 WIB
Reporter : Noor Arief Prasetyo
Editor : Noor Arief Prasetyo

HARIAN DISWAY - Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyebut, tantangan bagi pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka ke depan semakin berat. Menurutnya, pasangan nomor urut 2 itu akan selalu dicari-cari kesalahan agar elektabilitasnya menurun. 

"Tantangan berat dalam beberapa hari ke depan adalah bahwa kita akan selalu dicari-cari kesalahan, paslon kita (Prabowo-Gibran) akan dicari-cari kesalahannya dan akan diframing untuk tujuan mendowngrade elektabilitas paslon kita (Prabowo-Gibran) maupun Partai Gerindra," kata Dasco kepada wartawan, Selasa, 2 Januari 2024.

Dasco meminta kader Gerindra tidak berkecil hati dan tetap mengedepankan program-program partai maupun paslon Prabowo-Gibran.  Dia menuturkan, dari hasil berbagai lembaga survei menunjukkan elektabilitas Prabowo-Gibran dan Partai Gerindra mengalami Kenaikan.

BACA JUGA:Didampingi Pakde Karwo, Prabowo Sowan ke Ponpes Genggong Probolinggo

BACA JUGA:Relawan RUMI di Mesir Juga Dukung Prabowo-Gibran di Pilpres 2024

Mengenai hal ini, Dasco mengingatkan kader tidak cepat puas dan terus berjuang.  "Kita tidak terlena, kita tidak merasa puas, tetap harus bekerja keras untuk menuntaskan perjuangan kita. Dekatkan diri kepada rakyat dan selalu berhati-hati menjaga ritme perjuangan kita," ucapnya. 

Di tempat yang sama, Ketua Koordinator Strategis Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran ini mengajak pemilu 2024 dihadapi dengan semangat, riang gembira, dan suka cita.  "Mari sama-sama kita jemput Kemenangan, tuntaskan perjuangan Kita, tuntaskan perjuangan Kita, Prabowo-Gibran Menang, Indonesia Maju," pungkasnya. (*) 

 

Kategori :