Khofifah mengajak para stakeholder di Jatim untuk terus bekerja sama untuk pengembangan digitalisasi di pemerintah. "Digital itu sangat berdampak bagi pembangunan. Dan itu membawa keberhasilan bagi Jawa Timur," tambah ketua umum PP Muslimat tersebut.
Terakhir, Khofifah memberikan pesan khusus terkait pengembangan SPBE di Jatim ke depannya. Gubernur perempuan pertama di Jatim itu meminta ASN Pemprov untuk selalu memiliki inisiatif, rajin berkolaborasi, dan selalu inovatif.
"Bukan berarti harus selalu menciptakan aplikasi baru. Melainkan harus mengedepankan keberlanjutan dan terintegrasinya sistem dari satu aplikasi ke aplikasi lainnya," pungkas Khofifah. (*)