28 Januari Diperingati Sebagai Hari Kusta Sedunia, Intip Sejarahnya

Minggu 28-01-2024,06:00 WIB
Reporter : Jessica Laurent
Editor : Retna Christa

HARIAN DISWAY - Hari Minggu terakhir Januari setiap tahun diperingati sebagai Hari Kusta Sedunia. Tahun ini, Hari Kusta Sedunia jatuh pada 28 Januari 2024.

Peringatan ini merupakan upaya yang dilakukan untuk menghapus stigma yang melekat pada penyakit kusta. Masyarakat diharapkan tidak hanya menunjukkan empati kepada penderita. Tapi juga memberikan kasih sayang serta menghormati individu yang menghadapi tantangan penyakit ini.

Peringatan Hari Kusta Sedunia menjadi panggung bagi upaya bersama dalam membangun pemahaman yang lebih baik tentang kondisi ini. Sekaligus menginspirasi kepedulian kolektif terhadap orang-orang yang terkena dampak.

BACA JUGA:Kusta, Infeksi Jaringan Kulit Akibat Bakteri yang Bisa Menular dari Cairan Ludah dan Dahak

Berikut adalah penjelasan terkait penyakit kusta, tema peringatan kusta sedunia tahun ini, dan sejarah di balik hari kusta sedunia.

Mengenal Penyakit Kusta


28 JANUARI diperingati sebagai Hari Kusta Sedunia, intip sejarahnya. Foto: gejala awal kusta pada anak.-WHO-

Kusta merupakan sebuah penyakit infeksi bakteri yang mencengkeram sistem saraf, kulit, hidung, dan mata manusia. Pemicunya adalah mycobacterium leprae, bakteri yang berperan sebagai dalang di balik penderitaan ini.

Penularannya pun lumayan mudah. Bakteri lepra mampu bermigrasi dari satu individu ke individu lain melalui tetesan cairan yang berasal dari saluran pernapasan.

Percikan seperti ludah atau dahak yang dilepaskan saat batuk atau bersin menjadi penyebab menyebarnya kengerian penyakit ini dari satu orang ke orang lainnya.

BACA JUGA:Hati-Hati! 6 Penyakit Kulit yang Menyerang di Musim Hujan dan Tip Perawatannya

BACA JUGA:Cuaca Makin Panas Kulit Bermasalah karena Biang Keringat? Ini 5 Produk sebagai Solusi Mengusirnya

Tema Hari Kusta Sedunia 2024


28 JANUARI diperingati sebagai Hari Kusta Sedunia, intip sejarahnya.-WHO-

Menurut World Health Organization (WHO), tema yang diusung dalam peringatan Hari Kusta Sedunia 2024 adalah Beat Leprosy. Atau dalam bahasa Indonesia dapat diartikan sebagai Kalahkan Kusta.

Kategori :