HARIAN DISWAY - Fanny Soegiarto, vokalis band Soegi Bornean mengumumkan undur diri dari band tersebut. Keputusan tersebut dia umumkan di media sosial pribadinya pada Jumat, 1 Maret 2024. Menandai akhir perjalanannya bersama band asal Semarang itu.
"Halo, Saya Fanny Soegiarto. Saya ingin berbagi bahwa saya telah mengambil keputusan untuk mengundurkan diri dari grup band Soegi Bornean," tulis Fanny di Instagram dan Twitter.
"Keputusan ini tidak diambil secara gegabah. Melainkan setelah pertimbangan yang matang. Saya mengucapkan terima kasih atas semua momen luar biasa yang telah dilalui selama ini. Saya berharap yang terbaik bagi perjalanan mereka ke depan," lanjut Fanny.
BACA JUGA:Resmi Keluar dari Soegi Bornean, Fanny Soegiarto Siap Bersolo Karier dengan 8 Lagu
"Lebih lanjut mengenai alasan keputusan ini, akan saya sampaikan di waktu yang tepat. Terima kasih atas pengertian dan dukungan semua pihak. Doa baik," imbuh penyanyi berusia 23 tahun tersebut.
Fanny Soegi hengkang dari Soegi Bornean-Instagram/ @fannysoegi-Instagram/ @fannysoegi
Dalam pengumuman tersebut, Fanny tidak hanya menyampaikan ucapan terima kasih atas kerjasama yang terjalin sejak band dibentuk pada tahun 2019. Tetapi juga mengungkapkan harapannya agar kedua personel yang tersisa, Aditya dan Bagas, dapat melanjutkan kiprah Soegi Bornean dengan semangat yang sama.
Fanny juga berjanji untuk memberikan penjelasan lebih lanjut mengenai alasan di balik keputusannya ini dalam waktu yang akan datang. Namun demikian, ia memastikan bahwa karier bermusiknya tidak akan berhenti di sini.
BACA JUGA:Ini Nih Bintang Tamu yang Akan Datang di Festival Musik SOD Surabaya
BACA JUGA:Konser Ed Sheeran Dipindah dari GBK ke JIS, Fans Minta Refund
Sang vokalis akan melanjutkan kariernya sebagai penyanyi solo dan tetap akan membawakan lagu-lagu ciptaannya bersama Dhimas Tirta Franata.
Di antara lagu-lagu yang akan tetap menjadi identitas Fanny dalam perjalanannya sebagai penyanyi solo, antara lain, Saturnus, Pijaraya, Haribaan, dan Raksa. Plus, tentunya yang paling fenomenal: Asmalibrasi.
Dengan tekad yang kuat, Fanny menegaskan bahwa ia akan terus berkarya dan mengembangkan identitasnya dalam dunia musik.
Vokalis band Soegi Bornean Fanny Soegiarto resmi mengumumkan keluar dari grupnya. Setelah itu, Fanny akan fokus berkarier solo dengan membawakan lagu yang ia klaim dari band tersebut. --
BACA JUGA:Epic Rap Battles of Presidency, Hadirkan Karakter Jokowi dan 6 Mantan Presiden Indonesia