HARIAN DISWAY - Kabar baru datang dari Liverpool. Arne Slot, yang baru saja ditunjuk sebagai manajer baru The Reds, dikabarkan ingin mendatangkan Orkun Kokcu, gelandang serba bisa asal Turki, ke Anfield.
Slot dipercaya sebagai penerus Jurgen Klopp yang telah mengundurkan diri. Salah satu tugas pertamanya adalah memperkuat skuad Liverpool di musim panas nanti.
Menurut laporan Fotospor, Slot sangat ingin memboyong Kokcu ke Anfield.
Gelandang Benfica itu merupakan tipikal pemain versatile yang bisa bermain di beberapa posisi di lini tengah.
Slot membutuhkan pemain seperti Kokcu di lini tengah Liverpool, terutama karena Thiago Alcantara dikabarkan akan hengkang di musim panas nanti.
BACA JUGA:Daftar Prestasi Arne Slot, Pelatih Baru Liverpool yang Gantikan Jurgen Klopp
BACA JUGA:Arne Slot Resmi Tangani Liverpool, Manajer Feyenoord Bilang Begini...
Kokcu dianggap sebagai pengganti yang ideal untuk Thiago.
Alasan lain mengapa Slot menginginkan Kokcu adalah karena ia mengenal baik sang gelandang.
Thiago Alcantara saat berhasil membawa Liverpool juara FA cup musim 2021/2022-instagram -@thiago6
Kokcu merupakan mantan pemain Slot di Feyenoord dan bahkan dipercaya menjadi kapten di musim terakhirnya bersama Feyenoord.
Slot menilai Kokcu punya talenta dan juga karakter yang kuat untuk membuat Liverpool lebih perkasa. Oleh karena itu, ia meminta manajemen Liverpool untuk merekrut sang gelandang.
Namun, laporan yang sama mengklaim bahwa transfer Kokcu di musim panas nanti tidak akan mudah.
Sang gelandang dikabarkan memiliki klausul rilis sekitar 150 juta euro (Rp 2,6 triliun), dan Liverpool diyakini kesulitan untuk menebus harga semahal itu. (*)