HARIAN DISWAY - Keputihan adalah kondisi yang sering dialami oleh banyak wanita dan kerap menimbulkan rasa tidak nyaman.
Keputihan merupakan kondisi ketika lendir kental atau cairan bening keluar dari vagina.
Meskipun biasanya tidak berbahaya, keputihan bisa menjadi tanda adanya infeksi atau masalah kesehatan lainnya jika tidak ditangani dengan baik.
BACA JUGA:Apa Itu Jerawat Vagina? Ketahui Penyebab, Pengobatan, dan Pencegahannya
Jika keputihan berwarna kuning, berbau amis, atau teksturnya gumpal, bisa jadi merupakan tanda adanya infeksi atau masalah kesehatan lainnya.
Namun jikal hal tersebut terjadi jangan panik! Ada beberapa cara efektif yang dapat Anda coba di rumah untuk mengatasi keputihan.
1. Yoghurt
Yoghurt mengandung bakteri baik Lactobacillus acidophilus yang dapat membantu menyeimbangkan flora vagina dan mengatasi infeksi jamur.
Pastikan untuk memilih yogurt tanpa tambahan gula agar hasilnya lebih maksimal.
BACA JUGA:5 Jenis Infeksi Jamur Kulit yang Mengintai Kesehatan
2. Daun Sirih
Daun sirih telah lama dikenal sebagai bahan alami yang efektif untuk menjaga kesehatan organ intim wanita.
Daun sirih memiliki sifat antiseptik dan antijamur alami yang dapat membantu mengatasi keputihan dan gatal pada vagina.