5 Keutamaan Puasa Asyura, Dapat Pahala Setara 10.000 Malaikat Hingga Hapus Dosa Setahun

Selasa 16-07-2024,05:35 WIB
Reporter : Jessica Laurent
Editor : Retna Christa

HARIAN DISWAY - Sembilan hari berlalu setelah tahun baru Islam. Kita mendekati 10 Muharram.

Ada beberapa amalan yang bisa dijalankan umat muslim pada 10 Muharram. Salah satunya, puasa Asyura. Puasa di hari Asyura, atau 10 Muharram, menjadi momentum istimewa bagi umat Muslim untuk meraih pahala dan keberkahan.

Tahun ini, Pemerintah dan Muhammadiyah menetapkan 10 Muharram 1446 Hijriah pada Selasa, 16 Juli 2024. Sedangkan Nahdlatul Ulama (NU) menetapkan tanggal yang sama pada Rabu, 17 Juli 2024.

BACA JUGA:Niat, Tata Cara, dan Keistimewaan Puasa Muharram, Dicatat Sebagai Ibadah 700 Tahun

Terlepas dari perbedaan tanggal, makna dan keutamaan Puasa Asyura tetap sama. Yakni menjadi kesempatan emas bagi umat Muslim untuk meningkatkan ketaqwaan, memperbanyak amal saleh, dan mendekatkan diri kepada Allah SWT.


Puasa Asyura dan tasua dalam bulan Muharram--ilustrasi

Salah satu amalan yang dianjurkan adalah berpuasa di hari tersebut. Dengan puasa Asyura, umat Muslim dapat menikmat beberapa keberkahan dan kenikmatan yang diberikan Allah SWT.

Berikut adalah beberapa keutamaan yang didapat ketika umat Muslim mengamalkan puasa di hari Asyura.

BACA JUGA:Jadwal Puasa Sunnah Muharam 1446 H, Ada Puasa Tasua Hingga Ayyamul Bidh

1. Mendapatkan Pahala Setara 10.000 Malaikat

Dalam sebuah hadis dari Ibnu Abbas, Rasulullah SAW menyebutkan bahwa orang yang berpuasa di hari Asyura akan mendapatkan pahala sebanyak 10.000 malaikat. Ini menunjukkan betapa besarnya ganjaran yang diberikan Allah SWT kepada hamba-Nya yang berpuasa di hari istimewa tersebut.

2. Mendapat Pahala Umrah dan Haji

Dalam hadis yang sama, juga dinyatakan bahwa orang yang berpuasa pada hari Asyura akan mendapat pahala sebanyak 10.000 orang yang melaksanakan ibadah haji dan umrah. Hal itu menegaskan bahwa Allah memberikan ganjaran yang luar biasa kepada mereka yang melaksanakan puasa pada hari Asyura.

BACA JUGA:12 Keutamaan Puasa Senin Kamis, Amalan yang Rutin Dikerjakan Rasulullah

3. Puasa Sehari Setara 30 Hari Puasa

Kategori :