HARIAN DISWAY - Nama Gilson Costa mencuat setelah Persebaya melewati tiga pekan awal Liga 1 2024/2025. Gelandang asal Portugal itu menjadi andalan Paul Munster di ruang mesin Bajol Ijo (sebutan Persebaya).
Di tiga pekan awal Liga 1 2024/2025 Persebaya menorehkan catatan impresif. Bajol Ijo menghasilkan tujuh poin hasil dari dua kali kemenangan dan sekali imbang.
Kendati demikian, Gilson Costa mengaku belum sepenuhnya puas dengan penampilannya di awal musim Liga 1 2024/2025. Ia tetap optimis dapat memenuhi ekspektasi klub dan Bonek.
BACA JUGA:Wahyu Hidayat: Green Force Bukan Sekadar Julukan, Itu Nama Anak-Anakku!
Mental Apik Gilson Costa di Persebaya
Gilson Costa menjadi andalan Paul Munster di lini tengah Persebaya-Instagram @gilsonc45-
"Saya akan bekerja lebih keras lagi. Klub sudah memberi saya kepercayaan, dan meskipun saya belum mencapai level yang diinginkan, saya yakin proses ini akan membawa hasil yang lebih baik," ujar Gilson Costa.
"Tiga pertandingan pertama berjalan cukup baik, dan saya yakin ke depannya akan semakin membaik," sambungnya.
Saat ini, seperti halnya para pemain lainnya, Gilson Costa sedang menikmati libur seiring dengan jeda internasional yang bertepatan dengan agenda FIFA Matchday.
Jeda itu juga terkait dengan putaran ketiga kualifikasi zona Asia untuk Piala Dunia 2026. Libur terebut diberikan oleh Coach Paul Munster setelah Persebaya berhasil meraih kemenangan 2-1 atas Barito Putera pada 23 Agustus 2024.
BACA JUGA:Persebaya Belum Terkalahkan, Paul Munster Enggan Terlena!
Debut Gilson Costa di Liga Indonesia
Gilson Costa saat bermain di laga pramusim kontra Persibo Bojonegoro-Instagram @gilsonc45-
Gilson Costa adalah pendatang baru di Liga 1 Indonesia. Tahun ini adalah tahun pertamanya merasakan atmosfer Liga Indonesia.
Kehadirannya di Persebaya sangat terbantu oleh rekan senegaranya, Flavio Silva, penyerang Bajol Ijo yang dulu pernah bermain bersamanya saat masih di tim junior.