Tanda WhatsApp Disadap, Salah Satunya Muncul Kode OTP Mencurigakan

Rabu 04-09-2024,18:27 WIB
Reporter : Melinda Rahma Puspa*
Editor : Guruh Dimas Nugraha

Perangkat Lain Terhubung Melalui WhatsApp Web Tanpa Izin


Salah Satu Ciri WhatsApp Kamu Sedang Dibajak yaitu Perangkat lain terhubung melalui WhatsApp Web tanpa izin--Unsplash

Jika pengguna menerima notifikasi perangkat lain terhubung ke WhatsApp Web tanpa izin, bisa jadi akun tersebut telah diakses oleh orang lain. Itu memungkinkan mereka membaca dan mengirim pesan tanpa sepengetahuan pengguna.

BACA JUGA:Cara Login WhatsApp Web Tanpa Scan QR Code, Bisa Tautkan Nomor HP

Periksa perangkat yang terhubung melalui opsi WhatsApp Web di aplikasi, dan segera logout jika ada yang mencurigakan. Aktifkan verifikasi dua langkah untuk meningkatkan keamanan akun.

Akun Keluar Sendiri


Salah Satu Ciri WhatsApp Kamu Sedang Dibajak yaitu LogOut Akun WhatsApp Dengan Sendirinya--Pixabay

Jika tiba-tiba kamu keluar dari akun WhatsApp tanpa alasan yang jelas, bisa jadi itu adalah tanda bahwa akunmu telah diambil alih oleh pihak lain. WhatsApp hanya memungkinkan satu sesi aktif per nomor telepon pada satu perangkat.

Jadi, jika tiba-tiba logout dari perangkat WhatsApp, ada kemungkinan seseorang mencoba mengakses akun dari perangkat lain. Segera periksa pengaturan keamanan dan ganti password email yang terhubung dengan akun WhatsApp.

BACA JUGA:Whatsapp Bakal Hadirkan Fitur Google Translate, Ngobrol Beda Bahasa jadi Mudah

Untuk melindungi akun WhatsApp Anda dari penyadapan, penting untuk selalu waspada terhadap tanda-tanda yang tidak biasa. Mengaktifkan verifikasi dua langkah dan memantau aktivitas akun secara rutin bisa membantu mengurangi risiko penyadapan.

Selain itu, pastikan untuk selalu memperbarui aplikasi WhatsApp ke versi terbaru. Agar tetap mendapatkan perlindungan dari ancaman keamanan berikut penyadapan.

*) Peserta magang reguler Harian Disway, mahasiswa prodi Bahasa dan Sastra Inggris, Universitas Airlangga.

Kategori :