Buka-bukaan Strategi Merebut Suara Gen Z di Seminar Nasional UPN Veteran Jatim

Rabu 18-09-2024,21:01 WIB
Reporter : Salman Muhiddin
Editor : Salman Muhiddin

Ia mengajak generasi muda untuk menjadi pelopor keteladanan dalam politik. “Generasi muda harus bisa menjadi agen perubahan dalam politik, sehingga politik menjadi lebih damai, tidak intimidatif, dan bebas dari hoaks,” kata Surokim.

BACA JUGA:Mahasiswa UPN Veteran Bantu Pujasera Desa Kedung Peluk dengan Konten Digital Marketing

BACA JUGA:Hadiri Dies Natalis GMNI Hukum UPN Veteran Jatim, Adi Sutarwijono Ingatkan tentang Pilihan Ideologis sebagai Pilihan Jalan Hidup

Pentingnya Kesadaran Politik Generasi Muda

Dr. Suko Widodo dari Universitas Airlangga mengingatkan pentingnya peran anak muda dalam membangun masa depan Indonesia.

“Ketika anak muda memiliki kesadaran politik yang baik, saya yakin Indonesia akan mencapai masa depan yang lebih cerah,” ujarnya.

Ia mendorong mahasiswa UPN Veteran Jawa Timur untuk terus peduli dan aktif berpolitik.

“Anak muda perlu merasa gelisah terhadap kondisi negara ini. Jika kalian berpolitik, lakukan dengan cara yang tepat dan benar,” tegasnya.

Seminar ini diharapkan dapat mendorong aktor-aktor politik untuk lebih mendekatkan diri pada kebutuhan dan keinginan generasi Z dalam kontestasi politik di masa depan. (*)

Kategori :