HARIAN DISWAY - Stray Kids, boy group naungan JYP Entertainment sedang mencetak pengalaman baru. Pada 7 Oktober 2024, grup beranggotakan delapan idol itu tampil sebagai performer di acara American Music Awards (AMAs) 2024.
AMAs 2024 kali ini spesial. Mereka sedang merayakan anniversary ke-50. Jadi yang digelar bukan penghargaan pada umumnya. Melainkan kompilasi penampilan para musisi muda sebagai tribute terhadap legend di setiap kategori.
Ya, acara yang diinisiasi oleh Dirk Clark itu kali pertama digelar pada 19 Februari 1974. Nah, untuk merayakan hari jadinya, mereka memberikan penghormatan khusus kepada musisi-musisi legendaris yang telah membentuk industri musik selama beberapa dekade terakhir.
Salah satu performance yang ditunggu-tunggu adalah Stray Kids. Bang Chan dkk berkolaborasi dengan boy band top AS, NSYNC, membawakan tribute buat boy band legendaris!
BACA JUGA:Stray Kids Rilis OST Anime Tower of God Season 2, Iringi Kisah Workshop Battle
BACA JUGA:Ulang Tahun ke-27, Simak Pengorbanan Bang Chan Buat Stray Kids
Penampilan Stray Kids
Stray Kids tampil di panggung American Music Awards spesial 50th Anniversary-Rich Polk-WWD
Penampilan Stray Kids di AMAs kali ini dipersembahkan langsung oleh member NSYNC, Lance Bass, bersama member Backstreet Boys, AJ McLean. Bang Chan dkk disambut meriah. Para penonton bertepuk tangan dengan antusias.
Seperti yang sudah dibocorkan sebelumnya, panggung dibuka dengan para member yang berlagak seperti boneka marionette. Lima dari delapan member tampil dengan tali yang menjulur dari atas. Sedangkan tiga member lainnya menari dari sisi panggung lain yang berbeda-beda.
Stray Kids melakukan intro dengan sedikit menarikan koreografi dari lagu NSYNC yang berjudul Bye Bye Bye. Lagu itu sempat viral kembali karena muncul di film Marvel tahun ini, Deadpool & Wolverine.
Kemudian Stray Kids melanjutkan ke lagu mereka sendiri, yaitu Chk Chk Boom. Dengan pakaian serbahitam dan ditemani oleh para penari latar, performance mereka berhasil "membakar" suasana LA Center Studios, Los Angeles.
BACA JUGA:Happy Seungmin Day! Simak 5 Lagu Hasil Cover Main Vocalist Stray Kids
BACA JUGA:Produktif! Simak 8 Lagu Karya Han Stray Kids yang Baru Berulang Tahun ke-24
Setelah menyelesaikan lagu Chk Chk Boom, mereka langsung kembali memainkan lagu Bye Bye Bye. Lagu tersebut mereka jadikan outro, dan Stray Kids kembali menarikan beberapa gerakan ikonik dari lagu lawas itu.
Stray Kids tampil di panggung American Music Awards spesial 50th Anniversary--Billboard