Produktif! Simak 8 Lagu Karya Han Stray Kids yang Baru Berulang Tahun ke-24

Produktif! Simak 8 Lagu Karya Han Stray Kids yang Baru Berulang Tahun ke-24

Beberapa lagu yang dibuat oleh Han Stray Kids--Instagram @realstraykids

HARIAN DISWAY - Han Jisung, atau yang lebih dikenal dengan nama panggung Han, adalah rapper dan all rounder Stray Kids. Ia debut bersama grup asuhan JYP Entertainment tersebut pada 2018 dengan lagu District 9.

Nah, tahukah kalian, bahwa District 9 dibuat oleh Han, Bang Chan, dan Changbin. Mulai dari menulis lagu hingga mengaransemen musiknya, dikerjakan sendiri oleh rapline yang dikenal dengan 3RACHA tersebut.

Sebelum resmi debut bersama Stray Kids, Han memang sudah menunjukkan bakatnya dalam membuat lagu. Dia sudah sering membuat lagu sejak usia remaja.

Berkat talentanya itu, Han menjadi member KOMCA termuda pada awal 2023. KOMCA (Korea Music Copyright Association) adalah asosiasi nirlaba di Korea yang mengelola hak cipta untuk karya musik.

BACA JUGA:Happy Han Day! Simak Perjalanan Karier Han Jisung, All-Rounder Stray Kids yang Serbabisa

BACA JUGA:Lirik dan Terjemahan Lagu Jjam Milik Stray Kids, Ajak STAY untuk Stop Overthinking

Di usia yang saat itu masih 22 tahun, Han mampu masuk ke dalam organisasi yang hanya berisikan 25 anggota tiap tahunnya. Hingga kini, ia sudah menulis 162 lagu yang tercatat di KOMCA.

Mumpung, Han baru saja merayakan ulang tahun ke-24 pada 14 September 2024, yuk simak beberapa lagu ciptaan Han yang wajib masuk playlist. Asyik-asyik, lho!

1. Slash - Stray Kids


Member 3RACHA yang terdiri dari Changbin (kiri), Han (tengah), dan Bang Chan (kanan)-- Music Mundial

Stray Kids mengejutkan STAY (sebutan fandom mereka) dengan lagu ini. Bagaimana tidak? Slash dibuat oleh trio Han, Bang Chan, dan Changbin untuk soundtrack film Marvel, Deadpool & Wolverine. Slash dirilis pada 23 Juli 2024, sehari sebelum peluncuran resmi album soundtrack-nya.

Lagu ini tentu menjadi sejarah penting Stray Kids, karena bisa terlibat dengan salah satu film terbesar di Hollywood. Meskipun lagu ini tidak masuk ke dalam film, namun Slash masuk ke album OST yang dibuat khusus untuk film yang dibintangi Ryan Reynolds dan Hugh Jackman tersebut.

2. Miroh - Stray Kids

Miroh merupakan title track dari EP Stray Kids keempat yaitu Clé 1: Miroh yang rilis pada 2019 silam. Lagi-lagi, 3RACHA lah yang membuat lagu ini. Dalam Bahasa Korea, Miroh berarti labirin. Berkat lagu itu, Stray Kids sukses meraih kemenangan pertama di acara musik. Tepatnya pada 4 April 2019 di MCountdown.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber