Ulang Tahun ke-27, Simak Pengorbanan Bang Chan Buat Stray Kids
Merayakan Ulang Tahun ke-27 Bang Chan, Sosok Inspiratif di Dunia K-pop--instagram
HARIAN DISWAY - Hari ini, 3 Oktober 2024, terasa sangat istimewa bagi Bang Chan. Sebab, leader Stray Kids itu merayakan ulang tahun ke-27.
STAY (sebutan fans Stray Kids) meramaikan tagar #BrightestStarBangChan hingga menjadi trending. Mereka begitu bersemangat merayakan pertambahan usia Bang Chan.
Karena selain leader, ia juga merupakan member tertua yang menjadi panutan bagi member Stray Kids yang lain. Bang Chan dikenal sebagai sosok berbakat, berwibawa, dan mampu menjadi leader yang baik untuk grup.
Mumpung sang leader sedang beulang tahun, yuk, simak perjalanan karier dan perjuangan Bang Chan membesarkan Stray Kids. Siapa tahu bisa menjadi motivasi buat STAY!
BACA JUGA:Happy Bang Chan Day! Inilah 6 Fakta Seru tentang Leader Stray Kids yang Berulang Tahun Hari Ini
Masa Kecil Bang Chan
Ulang Tahun ke-27, simak pengorbanan Bang Chan buat Stray Kids. Foto: Bang Chan waktu masih balita dan tinggal di Australia.-JYP Entertainment -
Bang Chan lahir di Seoul, Korea, pada 3 Oktober 1997. Nama aslinya adalah Christopher Chanh Bahng. Ia adalah anak tertua dari musisi indie Hannah Bahng. Adiknya dua.
Meski lahir di Seoul, sejak ia kecil, keluarganya sudah pindah ke Sydney, Australia. Ia sempat bersekolah di SMP Newtown High School of the Performing Arts.
Di sana, ia belajar balet dan tari modern. Serta masuk kelompok paduan suara. Bang Chan juga menjadi perenang sekolah. Ia berkali-kali ikut lomba di tingkat daerah dan sering menang.
Jadi Trainee Sampai Lupa Rumah
Dalam sebuah wawancara dengan Rolling Stone UK, Bang Chan menceritakan perjuangan yang ia tempuh untuk debut menjadi idol K-pop.
Rapper sekaligus produser Stray Kids itu itu menceritakan perjalanan hidupnya dari masih trainee di bawah naungan JYP Entertainment. Sampai akhirnya debut dan membuat banyak karya bersama member lainnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: rolling stones