Preview Spanyol vs Denmark: Jumpa Kuda Hitam, La Furia Roja Kena Badai Cedera

Sabtu 12-10-2024,19:04 WIB
Reporter : Muhammad Farrel Radia*
Editor : Retna Christa

HARIAN DISWAY - Timnas Spanyol akan menghadapi tantangan berat saat menjamu Timnas Denmark pada matchday ketiga UEFA Nations League A grup 4.

Pertandingan akan berlangsung di Estadio Nueva Condomina, pada Minggu, 13 Oktober 2024 pukul 01.45 dini hari WIB.

Laga itu diharapkan menjadi ujian bagi sang juara Eropa, Spanyol, yang ingin melanjutkan momentum positif setelah meraih kemenangan telak 4-1 atas Swiss pada laga sebelumnya.

Namun, Denmark tidak bisa dianggap remeh. Di bawah arahan pelatih caretaker Morten Wieghorst, mereka saat ini berada di puncak klasemen grup A4. Mereka mengumpulkan 6 poin, unggul 2 poin atas Spanyol yang menempati posisi kedua. 

BACA JUGA:Rodri Masuk Meja Operasi, Mimpi Buruk Man City dan Timnas Spanyol

BACA JUGA:Spanyol Tekuk Swiss 4-1, Joselu dan Fabian Ruiz Jadi Bintang

Denmark juga sukses meraih kemenangan dalam dua laga awal mereka, mengalahkan Swiss dan Serbia, yang menunjukkan kekuatan tim ini sebagai kuda hitam.

Kondisi Kedua Tim


Preview Spanyol vs Denmark: Jumpa Kuda Hitam, La Furia Roja kena badai cedera. Foto: Rodri dan Dani Carvajal mendapatkan penghormatan di camp timnas Spanyol.-Sefutbol-

Kabar kurang baik menghampiri Timnas Spanyol menjelang pertandingan ini. Beberapa pemain kunci mereka dipastikan tidak dapat membela La Furia Roja (sebutan timnas) karena cedera.

Yang masuk dalam daftar cedera itu termasuk dua kandidat Ballon d’Or, Dani Carvajal dan Rodri. Mereka sama-sama menepi karena cedera ACL.

Selain itu, pahlawan Euro 2024 seperti Robin Le Normand, Dani Olmo, Nico Williams, dan kiper Unai Simon juga tidak bisa tampil akibat cedera.

Pelatih timnas Spanyol Luis De La Fuente harus mencari solusi untuk mengatasi masalah ini. David Raya yang tampil mengesankan bersama Arsenal kemungkinan akan mengisi posisi penjaga gawang.

BACA JUGA:Spanyol Ditahan Imbang Serbia 0-0, Yamal dan Nico Williams Tak Berkutik

BACA JUGA:Top! Spanyol Rebut Emas Sepak Bola Olimpiade Paris 2024, Bungkam Prancis di Kandang Sendiri


Lamine Yamal menjadi andalan Timnas Spanyol untuk mengacak pertahanan Timnas Denmark pada matchday ketiga UEFA Nations League. Minggu, 13 Oktober 2024--instagram @lamineyamal

Kategori :