HARIAN DISWAY - Gunawan Sadbor, konten kreator TikTok, dibekuk polisi pada Kamis, 31 Oktober 2024.
Lelaki asal Sukabumi yang viral dengan hogetan ‘Beras Habis, Live Solusinya’ itu diduga terlibat dengan promosi judi online.
"Masih dalam penyelidikan, dugaan yang kita kantongi terlibat promosi judi online," ungkap Kasat Reskrim Polres Sukabumi AKP Ali Jupri, Jumat, 1 November 2024.
Menurut Jupri, Gunawan Sadbor dan beberapa orang lainnya masih menjalani pemeriksaan di Unit Tipidter.
BACA JUGA:Inilah Daftar Harga Gift Tiktok yang Wajib Kamu Ketahui
Awalnya, kabar penangkapan itu dibenarkan oleh Kapolres Sukabumi AKBP Samian.
Sebelum penangkapan itu, isu keterlibatan Gunawan Sadbor dengan promosi judi online berembus cukup kencang.
Bahkan, ia sendiri sempat membuat klarifikasi lewat unggahan video akun TikTok Sadbor86 pada Rabu, 30 Oktober 2024.
BACA JUGA:Cara Membeli Koin di Tiktok dengan Cepat dan Mudah
Warga Kampung Babakan Baru, Desa Bojongkembar, Cikembar, Kabupaten Sukabumi itu menjelaskan soal tudingan tersebut. Berikut klarifikasinya:
“Assalamualaikum wr. wb. Oke teman-teman dimanapun berada, Banyak banget ngetag Sadbor bahwa Sadbor bekerjasama dengan juday (judi, Red) online, Sadbor mau klarifikasi ya teman-teman. Jadi itu tidak benar, jadi sadbor mau klarifikasi itu tidak benar bahwa Sadbor dan tim-tim Sadbor tidak bekerja sama dengan juday,” terang Sadbor dalam video tersebut.
Ia juga menjelaskan soal banyaknya akun-akun yang terafiliasi judi yang masuk ke akunnya ketika live.
“Dengan tidak terkontrolnya mereka masuk karena akun-akun mereka itu banyak banget yang masuk ke live-live Sadbor dan karyawan-karyawan Sadbor dengan tidak terkontrolnya bahwa mereka itu adalah juday," lanjutnya.
BACA JUGA:Postingan Ulang Tiktok Bisa Dihapus, Begini Caranya
Sadbor lantas membantah tuduhan bahwa timnya secara sengaja mempromosikan judi online.