- ¼ sdt garam
- 1 sdm kecap
- air secukupnya
BACA JUGA:5 Resep Sambal Nusantara yang Pedasnya Nendang dan Bikin Ketagihan, Ada Cara Membuatnya!
Cara Memasak:
- Siapkan 3 siung bawang merah, 2 siung bawang putih, 5 cabai merah keriting, 5 cabai rawit, dan setengah buah tomat. Haluskan semua bahan hingga menjadi bumbu halus.
- Pecahkan 3 butir telur ke dalam mangkuk, tambahkan ¼ sendok teh kaldu ayam bubuk, dan aduk sampai tercampur rata.
- Panaskan sedikit minyak di wajan, lalu masak telur dengan cara diorak-arik hingga matang. Angkat dan sisihkan.
- Panaskan kembali minyak di wajan, lalu tumis bumbu halus. Tambahkan ¼ sendok teh garam, ½ sendok teh kaldu ayam bubuk, dan 1 sendok makan kecap manis.
- Masukkan telur orak-arik ke dalam wajan, lalu campurkan dengan bumbu halus. Tambahkan sedikit air.
- Masak hingga airnya menyusut dan bumbu meresap ke dalam telur. Angkat dan sajikan.
BACA JUGA:Resep Simpel Sundubu-Jjigae, Menu yang Viral di Drakor
Dengan berbagai kreasi olahan telur yang praktis dan lezat, memasak menjadi lebih mudah dan menyenangkan.
Cita rasa telur juga cocok dipadukan dengan berbagai bumbu dan bahan lain. Sehingga memberikan beragam pilihan menu yang tidak pernah membosankan.
Cobalah berbagai resep olahan telur tersebut di rumah. Sederhana, lezat, dan mudah! (*)
*) Mahasiswa prodi Sastra Inggris, Universitas Negeri Surabaya.