Saat ini, Real Madrid berada di posisi kedua klasemen sementara La Liga dengan 27 poin, tertinggal enam poin dari sang rival, Barcelona, yang berada di posisi puncak.
Di Liga Champions, situasi lebih rumit, Luka Modric dkk hanya mampu berada di posisi ke-18 klasemen League Phase dengan dua kemenangan dan dua kekalahan.
BACA JUGA:Apes Pol! Real Madrid Kehilangan Eder Militao Lagi Gara-Gara Cedera ACL
BACA JUGA:Real Madrid vs Osasuna 4-0: Los Blancos Ngamuk, Vinicius Jr Hattrick
Bek Real Madrid, Eder Militao, meringis kesakitan setelah mengalami cedera ACL pada laga melawan Osasuna. Sabtu, 9 November 2024--Instagram @fabriziorom
Kondisi tim semakin diperparah dengan badai cedera yang menghantam tujuh pemain utama, yakni Thibaut Courtois, Dani Carvajal, Eder Militao, David Alaba, Lucas Vazquez, Aurelien Tchouameni, dan Rodrygo.
Real Madrid juga sempat mengalami dua kekalahan memalukan di kandang: dibantai Barcelona 0-4 dan kalah dari AC Milan 1-3. Untungnya, kemenangan 4-0 atas Osasuna membawa angin segar bagi tim asuhan Ancelotti.
Kembalinya Toni Kroos ke Real Madrid bisa memberi dampak besar bagi tim. Kepemimpinannya di ruang ganti, pemahaman taktik yang mendalam, serta hubungan eratnya dengan klub akan sangat membantu Los Blancos bangkit dari keterpurukan.
Untuk saat ini, harapan fans hanya bisa tertuju pada bagaimana Ancelotti mampu meramu strategi terbaik di tengah keterbatasan yang ada.
BACA JUGA:Live Streaming Real Madrid vs Osasuna: Los Blancos Wajib Menang!
BACA JUGA:Ancelotti Pede Real Madrid Bisa Bangkit setelah Kekalahan Beruntun
Namun, kabar Kroos yang tidak menutup pintu untuk kembali pulang ke Real Madrid di masa depan menjadi sinyal positif bagi Los Blancos.
Fans pun berharap suatu hari sosok legendaris ini kembali ke Santiago Bernabeu, membawa semangat baru bagi klub yang telah menjadi rumahnya selama bertahun-tahun.
*) Mahasiswa magang dari Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris Universitas Airlangga