Jungwon ENHYPEN Bantah Tegas Rumor Kencan dan Merokok

Jumat 13-12-2024,12:08 WIB
Reporter : Diva Aura Kamila*
Editor : Retna Christa

HARIAN DISWAY - Jungwon, leader ENHYPEN, angkat bicara. Ia memberikan tanggapan tegas terhadap segala rumor yang beredar tentang dirinya.

Ia membantah kabar bahwa dirinya berkencan dengan Winter aespa. Juga menyangkal keras tuduhan bahwa ia merokok.

Pernyataan ini disampaikan langsung oleh Jungwon melalui siaran langsung di platform Weverse. Rumor itu memang sedang ramai dibicarakan di media sosial. Membuat para ENGENE (sebutan fans ENHYPEN) bertanya-tanya.

Dalam siaran langsungnya, Jungwon dengan santai menjawab pertanyaan dari para penggemar.

BACA JUGA:Jungwon ENHYPEN Diduga Tertangkap Kamera Sedang Merokok

BACA JUGA:Jungwon ENHYPEN dan Winter aespa Dikabarkan Berkencan, Agensi Bantah Tegas

"Aku tidak sedang berkencan. Lalu ada juga isu soal aku merokok. Aku juga tidak merokok," tegas Jungwon.

"Aku tidak tahu bagaimana orang-orang itu (yang menyebarkan foto-foto) akan bertanggung jawab. Tapi yang jelas aku tidak berkencan, dan aku juga tidak merokok," ulang idol 20 tahun tersebut.

 


Jungwon ENHYPEN Secara Pribadi Bantah Tegas Rumor Kencan dan Merokok-- X @YJWLOOKS

Foto-foto yang diduga memperlihatkan Jungwon merokok di luar asrama ENHYPEN belakangan ini viral di media sosial. Tidak hanya itu, ia juga dikabarkan sempat menghabiskan waktu bersama Winter aespa di sebuah bar di Cheongdam-dong, Seoul. 

Bahkan, ada netizen yang mengklaim mereka terlihat naik taksi bersama. Namun, Jungwon dengan tegas membantah semua tuduhan tersebut.

BACA JUGA:Menyala Enhaku! ENHYPEN Rilis Film Pendek Untold Concept Cinema, Jungwon dkk Jadi Vampir

BACA JUGA:Inilah Deretan Idol K-Pop yang Lulus Dari HANLIM, Ada Jungwon Enhypen Sampai Minji New Jeans Loh!

Agensi ENHYPEN, BELIFT LAB, juga langsung mengambil tindakan dengan merilis pernyataan resmi pada 11 Desember untuk meluruskan situasi. Dalam pernyataannya, agensi tersebut menegaskan bahwa rumor tersebut sama sekali tidak benar.

Kategori :